Nggak Pernah Benar di Mata Pembenci Tapi Kepuasan Publik Terhadap Kinerja Anies Baswedan Tinggi, Andi Sinulingga: Mereka Akan Jenuh!

“Kita mau tarik ke mana pun, ini sebenarnya ada problem hari ini, kalau kemarin ada problem ‘politik identitas’, besok problem kita ada kelompok yang mengekspolitasi politik identitas ini untuk jadi komoditas politik untuk mendiskreditkan kelompok lawannya untuk mengambil akumulasi keuntungan politik bagi dirinya,” jelasnya.
Selain politik identitas itu sendiri, memanfaatkan isu politik identitas dengan mengakomodasinya untuk menyerang pihak lain menurut Andi sangat tidak baik.
Terlebih itu digunakan untuk kepentingan politik pihaknya sendiri.
“Sebenarnya orang-orang ini menurut saya ini justru tidak baik, memanfaatkan isu politik identitas untuk bahan kampanye dan kepentingan politiknya,” jelasnya.
Sebelumnya, dikutip dari laman liputan 6, disebutkan sebanyak 80,95 persen warga DKI Jakarta menyatakan puas atas kinerja dan kepemimpinan pasangan Gubernur Anies Baswedan dan Wagub Ahmad Riza Patria. Data tersebut terungkap dari hasil jajak pendapat publik Lembaga Survei Indonesia (LSI) yang digelar secara daring pada Jumat, 21 Oktober 2022.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Bayu Muhardianto
Editor: Bayu Muhardianto
Tag Terkait:
Advertisement