Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Enggak Ada Lawan! Xi Jinping Sah Jabat Presiden China 3 Periode

Enggak Ada Lawan! Xi Jinping Sah Jabat Presiden China 3 Periode Kredit Foto: Reuters/Tingshu Wang
Warta Ekonomi, Beijing -

Pemimpin China, Xi Jinping, telah mendapatkan masa jabatan ketiga yang bersejarah sebagai presiden dari parlemen negara tersebut.

Hal ini mengikuti konsolidasi kekuasaan yang telah menjadikan Xi (69) sebagai pemimpin paling dominan di China dalam beberapa generasi.

Baca Juga: Orangnya Xi Jinping Mendekat ke Lingkaran Kekuasaan China, Jabatan Perdana Menteri di Depan Mata

Dalam sistem pemerintahan China, fungsi presiden sebagian besar bersifat seremonial.

Kekuasaan Xi berasal dari posisinya sebagai Sekretaris Jenderal Partai Komunis dan Ketua Komisi Militer Pusat (CMC).

Ia menerima kedua jabatan tersebut pada kongres partai Oktober lalu.

Konfirmasi masa jabatan ketiganya sebagai presiden telah diperkirakan secara luas. Penunjukan perdana menteri baru dan beberapa menteri dalam beberapa hari mendatang dianggap lebih penting.

Para pejabat yang ditunjuk sebagian besar diperkirakan adalah para loyalis Xi Jinping. Ini termasuk Li Qiang, yang disebut-sebut akan menjadi orang nomor dua di China.

Pada Jumat (10/3/2023), Xi juga mendapatkan masa jabatan baru sebagai ketua CMC Republik Rakyat China. Ada dua CMC di negara ini yang satu adalah organisasi partai dan satu lagi adalah lembaga negara, tetapi susunannya biasanya sama.

Xi telah memperkuat kekuasaannya saat China membuka kembali kebijakan nol-Covid yang telah memicu protes anti-pemerintah. Negara ini juga menghadapi penurunan angka kelahiran yang mengancam mesin pertumbuhan ekonominya.

Hubungan antara Beijing dan Washington masih terus diuji, yang baru-baru ini disorot oleh tuduhan bahwa China telah memata-matai AS dengan balon udara.

Dua sesi Kongres Rakyat Nasional dan Konferensi Konsultatif Politik Rakyat China (CPPCC) minggu ini diawasi dengan ketat karena memberikan gambaran sekilas tentang arah China di tahun-tahun mendatang.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Advertisement

Bagikan Artikel: