Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kasihani Tubuh Kurus Jokowi, Warganet Komentari Pernyataan Megawati: Coba Orang Biasa yang Ngomong, Pasti...

Kasihani Tubuh Kurus Jokowi, Warganet Komentari Pernyataan Megawati: Coba Orang Biasa yang Ngomong, Pasti... Kredit Foto: Wafiyyah Amalyris K
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pernyataan Ketua Umum (Ketum) PDIP, Megawati Soekarnoputri, kembali menyita perhatian publik. Kali ini, sorotan warganet mengarah pada pernyataan Presiden RI ke-5 itu saat merasa kasihan melihat kondisi Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang disebutnya makin kurus kering.

Dilihat Senin (20/3), dalam video yang diunggah ulang akun Instagram @lambegosiip, pernyataan Megawati yang menyebut kondisi Jokowi yang memprihatinkan itu disampaikan dalam acara peringatan 9 Tahun UU Desa di GBK Senayan, Jakarta, Minggu (19/3).

Baca Juga: Pilpres Makin Dekat, Prabowo Tambah Rajin Puji Jokowi: Saya Bangga Bisa Bergabung

Megawati menganggap jika terlalu banyak masyarakat meminta pada Presiden Jokowi tanpa memikirkan sisi keuangan negara. "Kalian itu boleh meminta karena ini negara bangsa ini milik kalian, tetapi juga harus mikir seberapa jauh sih negara kita ini yang namanya dari sisi keuangannya," kata Megawati dalam video itu.

Menurutnya, bobot badan Jokowi yang dianggap makin kurus itu karena banyak mengalami tekanan untuk mengurus negara.

"Presiden kita itu, tadi kan itu, 'Pak Jokowi!' kan itu. Banyak kan, saya lihat. 'Oh Pak Jokowi itu surveinya tinggi'. Saya cuma ketawa aja kalau udah ngelihat itu. Boleh, idola itu namanya," kata Megawati.

"Permasalahannya juga, kasihanin dong, badannya kan makin kering ya. Makin kurus, lho. Karena ininya pusing lho. Urusin negoro. Negoro ini susah lho diurus," imbuhnya.

Video pernyataan Megawati yang menyebut Jokowi makin kurus itu menjadi sorotan publik. Namun, Mega justru malah banyak dihujat warganet. Ada pula warganet yang menganggap jikalau bukan Megawati yang bicara, pasti sudah ditangkap oleh polisi.

"Coba kalo orang biasa yg ngomong seperti itu pasti langsung diciduk," tulis akun @dh*****.

"Ya Allah makin kesini makin..makin...coba ikut pengajian nah nek biar ademm kata2nya tuh," timpal akun @ye*************.

Baca Juga: Wejangan Elite Megawati untuk Indonesia, Buka Potensi Tanah Air Lewat Buku Rute Indonesia Raya!

"Maklumin aja umur segitu emang lagi lucu' nya gemeesiin," kata akun @nu*******.

"Umur segitu, ngomongnya udah ngelantur, mengalahkan anak kecil," sindir akun @mo********.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Advertisement

Bagikan Artikel: