Eks Kepala PPATK Blak-blakan, Bongkar Ada 30 Orang Anggota ‘Geng Lama’ Rafael Alun Trisambodo di Ditjen Pajak
Mantan Kepala Pusat Pelaporan Analisis dan Transaksi Keuangan (PPATK) Yunus Husein blak-blakan mengenai adanya ‘geng’ Rafael Alun Trisambodo dalam lembaga Direktorat Jenderal Pajak (DJP).
Geng ini kata Yunus memang komplotan sendiri yang ada di DJP. Ia juga menambahkan kelompok ini sudah beroperasi lebih dari 10 tahun.
Yunus JUGA mengatakan pergerakan kelompok ini sebetulnya sudah sempat terendus oleh Satuan Tugas Anti Mafia Pajak sejak 2010.
Namun hingga sekarang tak ada kejelasan mengenai penyelidikan yang dilakukan satuan tugas tersebut terhadap geng Rafael.
Baca Juga: Deposit Box Berisi Rp37 Miliar Milik Rafael Alun Trisambodo yang Dibongkar PPATK, Diduga Hasil Suap
"(Rafael) ini termasuk dari anggota kelompok lama sebenarnya. Saya konfirmasi ke teman pajak yang sama-sama di Satgas dulu, ya benar ini masuk kelompok 'geng lama' yang masih dibiarkan," kata Yunus melansir dari Youtube Kompas.com, Selasa (21/3/2023).
Yunus juga mengatakan kelompok ini beranggotakan sekitar 30 orang yang saling kenal satu sama lain.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Sabrina Mulia Rhamadanty
Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty
Advertisement