Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tebak-tebak Sosok yang Ditawarkan JK ke Anies Baswedan, Pengamat: Bisa Saja Habib Rizieq

Tebak-tebak Sosok yang Ditawarkan JK ke Anies Baswedan, Pengamat: Bisa Saja Habib Rizieq Kredit Foto: Wafiyyah Amalyris K
Warta Ekonomi, Jakarta -

Masih digodok, tawaran nama cawapres oleh Jusuf Kalla (JK) bisa jadi dipilih oleh Anies Baswedan dan Tim Kecil Koalisi Perubahan untuk Persatuan. Meski, JK enggan memberi bocoran siapa sosok yang ia sodorkan.

Pengamanat Politik Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar Ali Armunanto menilai, figur yang disodorkan JK kepada Anies memang masih menjadi misteri yang tidak mudah dipecahkan siapa sosoknya.

Baca Juga: Gerah dengan Perpecahan, Relawan Anies Baswedan Pilih Jalan Persatuan: Jangan Balas Caci dengan Caci Maki!

"Tapi kalau dilihat dari latar belakang JK dengan sosok pengusaha, juga menjadi pengurus organisasi Islam, orang Partai, dan yang terpenting lagi orang Indonesia Timur, tentu ini akan berada dalam lingkup ini, justru mungkin JK akan lebih bermain di dua ranah," ujar Ali, melansir fajar.co.id, Rabu (29/3/2023).

Untuk representasi tokoh, Ali menyebut dua kategori. Representasi tokoh Indonesia timur, ataupun juga tokoh muslim. Meskipun menurutnya, ketokohannya tidak sekuat tokoh Ulama di Jawa.

"Tapi dia punya kemampuan atau kepemimpinan organisasional. Setidaknya, rekam jejaknya dalam organisasi Islam juga cukup bagus," lanjutnya.

Dikatakan Ali, selain rekam jejaknya yang bagus, sosok tersebut mempunyai latar belakang politik yang bersih dan bisa diandalkan. "Nah kalau merujuk ke situ kan kemungkinan memang yang kepikiran mungkin hanya pak Syahrul Yasin Limpo (SYL)," ucapnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Advertisement

Bagikan Artikel: