Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Argentina Resmi Ajukan jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

Argentina Resmi Ajukan jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 Kredit Foto: FIFA
Warta Ekonomi, Jakarta -

Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) resmi mengajukan diri untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20.  Sebelumnya Federasi sepak bola dunia atau Federation Internationale de Football Association (FIFA) mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.

Hal ini terjadi setelah Presiden FIFA Gianni Infantino melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir di Doha, Qatar, Rabu (29/3). “Ada negara lain yang telah menyatakan minat, tetapi dalam hal proposal formal dan semua jaminan pemerintah yang menyertainya, Argentina berada di posisi terdepan,” kata Presiden Infantino saat konferensi pers menjelang Kongres CONMEBOL di Asuncion, Paraguay.

Keputusan akan dibuat. Saya pikir, selama dua atau tiga hari ke depan. Dan sesegera mungkin karena Piala Dunia U-20 dimulai pada 20 Mei, yang sudah dekat. Kita semua tahu tentang sepak bola di Argentina, ini adalah negara yang saya yakin bisa menjadi tuan rumah turnamen sebesar ini,”tambah Infantino.

Baca Juga: Antonio Conte dan Tottenham Resmi Berpisah

Piala Dunia U-20 menjadi perhatian banyak pihak di Indonesia setelah muncul penolakan terhadap kedatangan timnas Israel sebagai salah satu calon peserta. Gubernur Bali I Wayan Koster bahkan sempat mengirimkan surat kepada Menteri Pemuda dan Olahraga untuk menyatakan Bali enggan menjadi tuan rumah untuk pertandingan-pertandingan yang melibatkan Israel.

Sejumlah penolakan tersebut kemudian membuat FIFA membatalkan proses drawing peserta grup yang semestinya berlangsung pada Jumat (31/3), lima hari sebelum acara tersebut digelar. Sebelum kemudian benar-benar mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: