Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Minta Polisi Usut Tuntas Kasus Penembakan Kantor MUI, Novel Bamukmin Duga Ada Kaitannya dengan Pesantren Al Zaytun Indramayu

Minta Polisi Usut Tuntas Kasus Penembakan Kantor MUI, Novel Bamukmin Duga Ada Kaitannya dengan Pesantren Al Zaytun Indramayu Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Novel Bamukmin mengaitkan penembakan kantor MUI Pusat dengan fatwa kesesatan Pesantren Al Zaytun Indramayu, Jawa Tengah.

Kesesatan pesantren itu karena MUI paling terdepan bersuara lantang ajaran sesatnya pesantren tersebut.

“Ini ada dugaan kuat (penembakan MUI) karena kesesatan Al Zaytun,” kata Novel Bamukmin saat dihubungi pojoksatu.id, Senin (8/5/2023).

Wasekjen PA 212 tersebut juga menilai, penembakan MUI juga merupakan upaya untuk membungkam MUI.

Baca Juga: Waduh, Novel Bamukmin Bilang Dipecatnya Pegawai Bandara Mirip dengan Gaya PKI

Hal ini karena organisas islam itu adalah ormas yang terdepan dalam membela islam.

“Tindakan yang diduga komunis dan terindikasi ada upaya pembungkaman MUI atas sikapnya (yang tegas),” ujarnya.

Karena itu, murid Habib Rizieq ini meminta kepolisian penyidikan kasus penembakan kantor MUI itu tidak hanya berhenti di motif tersangka, namun penyidik harus menggali siapa aktor di balik semuat itu.

“Polisi harus mengusut tuntas sampai ke aktor intelektualnya,” ujarnya.

Selain itu, Novel juga menyampaikan, bahwa pihaknya siap memberikan pengawalan terhadap MUI dalam mengusu aktor intelektualnya.

“Kami siap mengawal MUI kerena bentuk teror ini memang sudah terbaca setelah beberapa waktu lalu sempat ada tagar pembubaran MUI,” tegasnya.

Sebelumnya, Dirkrimum Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi mengatakan, pihaknya telah rampung melakukan pemeriksaan terhadap istri Mustopa di Lampung.

Hasilnya, terbukti sang suami mempunyai riwayat penyakit jantung dan asma.

Diduga penyakit tersebut juga menjadi penyebab meninggalnya yang sang suami yang bersangkutan.

Baca Juga: Mencengangkan! Pak Pendeta Bongkar Kisah Anies Baswedan Buat Majelis Satu Gereja Menangis: Saya Emosional Juga Menceritakannya...

“Polda Lampung di sana juga ada penyelidikan pendahuluan. Istrinya juga diperiksa, yang bersangkutan memiliki riwayat sakit jantung dan asma,” kata Dirkrimum Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi kepada wartawan, Rabu (3/5/2023).

Selain itu, tim Densus 88 juga melakukan pendalalaman terhadap pelaku, hasilnya tidak ada bukti yang mengarah bahwa pelaku merupakan jaringan teroris.

“Kami sudah koordinasi dengan Detasemen Khusus 88, hasil penyelidikan Densus bahwa tersangka ini tidak termasuk jaringan teror,” tutup Kombes Hengki.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Advertisement

Bagikan Artikel: