Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Rocky Lihat Sinyal Megawati Inginkan 3 Paslon di Pilpres, Pertemuan Puan-AHY Ternyata Kabar Baik bagi Anies?

Rocky Lihat Sinyal Megawati Inginkan 3 Paslon di Pilpres, Pertemuan Puan-AHY Ternyata Kabar Baik bagi Anies? Kredit Foto: Instagram Puan Maharani
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pengamat politik Rocky Gerung menganalisis pesan yang disampaikan dari pertemuan Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP), Puan Maharani, dengan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Dia menyebut, hal itu berhubungan dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Dalam video berjudul "Pertemuan Puan-AHY, Signal Megawati Rangkul Anies Hadapi Jokowi", Rocky melihat ada sinyal perseteruan antara Jokowi dengan Megawati Soekarnoputri. Perselisihan itu terkait keinginan Jokowi yang ingin mendesain Pilpres 2024 hanya diikuti oleh 2 pasangan calon (paslon).

Baca Juga: Relawan Ganjar Ingatkan Jasa PDIP pada Keluarganya, Pengamat Sebut Jokowi Terindikasi 'Main Hati'

"Jokowi dikhawatirkan Megawati di ujungnya tiba-tiba pindah ke Prabowo... Ini sebenarnya upaya meredam cawe-cawenya Pak Jokowi. Pertemuan Puan dan AHY itu untuk meredam cawe-cawe Jokowi," tegasnya, dikutip Senin (19/6/2023).

Dia menegaskan, manuver Jokowi itu akan sulit dilakukan dengan Megawati sebagai pemegang partai penguasa saat ini memberikan halangan. Diutusnya Puan menemui Demokrat yang menjadi pendukung Anies menunjukkan sinyal itu, menurut Rocky.

"Mending Pak Jokowi terima fakta bahwa Anies ada di dalam wilayah kompetisi. Jangan halangi lagi! Itu lebih masuk akal, supaya Prabowo juga tahu di ujung akan berhadapan dengan Anies atau Ganjar," jelasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Puri Mei Setyaningrum
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Advertisement

Bagikan Artikel: