Sambil Menyelam Minum Air, Rumput JIS Jadi Ajang Jatuhkan Anies Sekaligus Selamatkan Jokowi?

"Situasi itu muncul bersamaan dengan pemberitaan Jokowi terseret skandal BTS yang membuat mendidih ruang publik. Namun, di jejaring media sosial para buzzer Istana sibuk melempar kebencian pada rumput JIS," jelas Faizal.
"Rakyat yang cerdas tentu bisa menyimpulkan: Hampir seluruh media massa memberitakan nama Jokowi terseret kasus BTS, kok lucunya rumput JIS tiba-tiba yang disalahkan," pungkasnya.
Baca Juga: Heboh Renovasi JIS yang Dinilai Belum Sesuai Standar FIFA, Begini Reaksi Anies Baswedan
Sementara itu, polemik perlu tidaknya penggantian rumput JIS memang telah memanas akhir-akhir ini. Pihak yang kontra menyimpulkan bahwa hal itu dilakukan hanya untuk menyerang Anies Baswedan. Sebagaimana diketahui, JIS memang dibangun di bawah kepemimpinan Anies saat menjabat Gubernur DKI Jakarta.
Kini, JIS selalu dikaitkan sebagai prestasi Anies. Sebaliknya, kekurangan JIS juga menjadi alat untuk menyerang mantan Mendikbud itu oleh pihak yang kontra dengan Anies Baswedan.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Puri Mei Setyaningrum
Editor: Puri Mei Setyaningrum
Tag Terkait:
Advertisement