Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Meski Pendapatan Anjlok, Namun Keuntungan Perusahaan Rokok Milik Konglomerat Susilo Wonowidjojo Malah Makin Tebal, Lah Kok Bisa?

Meski Pendapatan Anjlok, Namun Keuntungan Perusahaan Rokok Milik Konglomerat Susilo Wonowidjojo Malah Makin Tebal, Lah Kok Bisa? Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Perusahaan rokok milik konglomerat Susilo Wonowidjojo, PT Gudang Garam Tbk (GGRM) pada semester I 2023 berhasil meraup keuntungan atau laba yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp3,28 triliun melesat 243,93% dari Rp956,14 miliar di periode yang sama tahun sebelumnya. 

Meski, pendapatan perseroan sepanjang Januari hingga Janui 2023 mengalami penurunan 9,43% menjadi Rp55,85 triliun dari Rp61,67 triliun diperiode yang sama tahun sebelumnya. 

Baca Juga: Kenaikan Tarif CHT Sudah Berlaku, Bagaimana Performa Pendapatan Emiten Rokok?

Hal ini disebabkan berhasilnya perseroan menekan biaya pokok penjualan sebesar 17,99% dari Rp56,53 triliun di semester I 2022 menjadi Rp47,91 trilliun pada semester I 2023.

Alhasil, laba bruto perseroan meningkat menjadi Rp7,93 triliun dari Rp5,13 triliun. Laba usaha perseroan pun tumbuh tinggi 224,73% menjadi Rp4,53 triliun dari RP1,39 triliun. 

Adapun, total liabilitas perseroan hingga Juni 2023 tercatat senilai Rp26,02 triliun, dengan aset sebesar Rp84,85 triliun hingga periode 30 Juni 2023. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: