Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

ASEAN Gandeng Kanada, Siap Genjot Perdagangan dan Energi Bersih di Indo-Pasifik

ASEAN Gandeng Kanada, Siap Genjot Perdagangan dan Energi Bersih di Indo-Pasifik Kredit Foto: ASEAN
Warta Ekonomi, Jakarta -

Dewan Penasihat Bisnis ASEAN (ASEAN-BAC) bekerja sama dengan Dewan Bisnis Kanada-ASEAN (CABC) menjadi tuan rumah Pertemuan Meja Bundar Perdagangan ASEAN-Kanada di Hotel Sultan, Jakarta.

Ketua ASEAN-BAC Arsjad Rasjid mengatakan pertemuan tersebut diadakan untuk membina kemitraan sektor swasta yang nyata guna mengatasi isu-isu paling terkait yang menjadi perhatian bersama, termasuk mempercepat perjalanan menuju Net Zero Emission dan memastikan ketahanan pangan jangka panjang.

“Pertemuan tingkat tinggi ini berfokus pada bagaimana negara-negara ASEAN dan Kanada dapat memperluas peluang pasar, mendorong kemitraan untuk energi ramah lingkungan, dan memfasilitasi arus perdagangan dan investasi melalui Kanada untuk mempercepat peran ASEAN dalam pertumbuhan global yang berkelanjutan,” kata Arsjad, Rabu (6/9/2023).

Baca Juga: eFishery Raih Penghargaan Bergengsi ASEAN Business Awards 2023 dalam Kategori Food Security

Dalam kesempatan itu, Arsjad menyampaikan apresiasi atas perhatian yang diberikan Perdana Menteri Justin Trudeau kepada ASEAN, mengingat ASEAN sebagai mitra strategis Kanada di kawasan Indo-Pasifik.

Namun, ia menekankan perlunya rencana dan strategi yang lebih konkret untuk meningkatkan kerja sama di kawasan Asia Tenggara.

"Saat kami menjamu PM Trudeau pada KTT G20 di Bali, beliau menyampaikan langkah signifikan Kanada dalam berpartisipasi dalam pembangunan berkelanjutan ASEAN adalah melalui pembentukan Kemitraan Transisi Energi yang Berkeadilan (JETP) dengan Indonesia dan Vietnam," jelas Arsjad.

Arsjad menuturkan, kemitraan strategis ini telah menghasilkan dukungan pendanaan yang besar dari Kanada untuk membantu Indonesia dan Vietnam dalam transisi dari sumber daya batubara ke sumber energi terbarukan.

Baca Juga: AIPF Startup Connect Jadi Wadah Negara ASEAN Buru Peluang Bisnis

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Alfida Rizky Febrianna
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: