- Home
- /
- Kabar Finansial
- /
- Bursa
Dorong Diversifikasi Produk dan Transaksi di Pasar Modal, Pefindo dan BEI Luncurkan Indeks IDX-PEFINDO Prime Bank
PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo), bersinergi dengan PT Bursa Efek Indonesia (BEI), meluncurkan indeks baru bernama “IDX-PEFINDO Prime Bank” dengan kode PRIMBANK10.
Direktur Utama Pefindo, Irmawati Amran menyampaikan bahwa IDX-PEFINDO Prime Bank dikembangkan dengan dukungan sinergi dan kredibilitas antara Pefindo dan BEI.
“IDX-PEFINDO Prime Bank menawarkan pilihan saham-saham dengan peringkat terukur dari PEFINDO dan menjadi penggerak pasar di sektor perbankan,” jelas Irmawati.
Irmawati menambahkan bahwa peluncuran IDX-PEFINDO Prime Bank diharapkan akan dapat menjadi acuan dan pilihan utama berinvestasi di pasar saham dengan eksposur khusus ke sektor perbankan. Saat ini, IDX-PEFINDO Prime Bank menjadi satu-satunya indeks perbankan yang mengakomodasi peringkat Pefindo sebagai dasar pemilihan konstituen.
Baca Juga: Miliki Prospek Cerah, Pefindo Naikkan Peringkat SIG Menjadi idAA+ Positif
Konstituen IDX-PEFINDO Prime Bank dipilih dengan menggunakan kriteria-kriteria yang kredibel. Sebagai universe, indeks menggunakan perusahaan di sektor perbankan yang menerbitkan saham (go public) dan diperingkat oleh Pefindo, baik yang menerbitkan surat utang ataupun hanya pemeringkatan perusahaan.
Untuk periode Juli-Desember 2023, Pefindo telah memilih 10 bank terbaik, mereka memiliki peringkat yang kuat di mana 9 bank memiliki peringkat idAAA dan 1 perusahaan memiliki peringkat idAA. Dari sisi ukuran bisnis dan kapasitas bersaing, 10 bank tersebut menguasai total aset hingga Rp7,8
kuadriliun atau jika dibandingkan dengan total aset perbankan per Juni 2023 (Rp11,05 kuadriliun), mereka menyumbang panga pasar 70,58%.
Kemudian, di pasar saham, mereka juga menjadi market mover, tercermin dari pangsa mereka terhadap total kapitalisasi di sektor keuangan. 10 konstituen terpilih untuk indeks IDX-PEFINDO Prime Bank menguasai kapitalisasi pasar Rp2,85 kuadriliun. Nominal tersebut setara dengan 82,20% dari total kapitalisasi pasar sektor keuangan. Atau, jika dibandingkan dengan kapitalisasi pasar IHSG, itu setara dengan 27,63%.
Baca Juga: Luno Luncurkan Investasi Bundling Kripto di Indonesia yang Ikuti Indeks Aset Digital
Indeks IDX-PEFINDO Prime Bank menggunakan 3 Januari 2017 sebagai tanggal dasar. Tabel berikut ini menyajikan tingkat pengembalian IDX-PEFINDO Prime Bank dibandingkan dengan peers.
“Dengan peluncuran ini, kami mengharapkan Indeks IDX-PEFINDO Prime Bank akan menjadi acuan dan pilihan utama berinvestasi di pasar saham dengan eksposur khusus ke sektor perbankan. Bagi kami, peluncuran ini juga akan memperluas informasi peringkat yang kami sematkan untuk mendukung pasar modal Indonesia yang lebih kuat dan andal,” ungkap Irmawati.
Peluncuran indeks IDX-PEFINDO Prime Bank melengkapi indeks berbasis peringkat yang telah diluncurkan oleh Pefindo sebelumnya, yakni Indeks Pefindo i-Grade, yang mana telah memberikan tingkat pengembalian 7,90% secara year to date (YTD) atau yang tertinggi diantara indeks yang tercatat di BEI.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri
Advertisement