Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dukung Ekonomi Digital, Literasi Akan Internet Harus Dimulai Sejak Usia Dini

Dukung Ekonomi Digital, Literasi Akan Internet Harus Dimulai Sejak Usia Dini Kredit Foto: Unsplash/Muhammad Raufan Yusup

Diskusi untuk meningkatkan literasi dan pemahaman terkait teknologi digital bagi komunitas pendidikan itu, diikuti secara nobar oleh siswa dari berbagai sekolah menengah di Lombok Timur (Lotim). Di antaranya, SMPN 1 Kayangan, SMPN 2 Kayangan, SMPN 1 Gangga, SMPN 2 Gangga, SMPN 3 Gangga, SMP Islam Babussalam, dan SMAN 2 Labuapi.

Dari perspektif kecakapan digital, influencer Ana Livian menambahkan, kreativitas digital perlu ditanamkan kepada anak sejak dini agar mereka memiliki kompetensi kecakapan digital.

Baca Juga: Lewat Industri Digital dan Elektronik, Indonesia Siap Rebut Pasar Global

”Penanaman kecakapan digital sejak dini, membantu mereka dalam pemanfaatan media digital yang kreatif. Misalnya, menjadi konten kreator, pelaku e-commerce, gamer, konsultan IT, programmer, social media specialist, digital marketing, dan lainnya,” rinci Ana Livian.

Sementara, menurut drummer kelompok musik Hijau Daun Rio Aries Kusnanto, anak-anak perlu diajarkan cara memanfaatkan media digital dengan aman. Salah satunya, yakni dengan menerapkan autentifikasi dua faktor (F2A) dan mengajarkannya kepada mereka.

”Jangan lupa, ajarkan membuat password yang aman, tidak menggunakan nama anak, orang tua, atau tanggal lahir. Perkenalkan kepada mereka adanya kejahatan dan penipuan online,” pungkas Rio Hijau Daun.

Untuk diketahui, webinar literasi digital pada lingkup komunitas merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam program Indonesia #MakinCakapDigital (IMCD). IMCD diinisiasi Kemenkominfo untuk memberikan literasi digital kepada 50 juta orang masyarakat Indonesia hingga 2024.

Baca Juga: Lakukan Transformasi Pengadaan Digital, Kota Malang Kedepankan Transparansi

Tahun ini, program #literasidigitalkominfo dilaksanakan sejak 27 Januari 2023. Berkolaborasi dengan Siber Kreasi dan 18 mitra jejaring, program ini membidik segmen pendidikan dan segmen kelompok masyarakat sebagai peserta.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: