Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Elektabilitas Survei Selalu Terendah, Anies Baswedan Minta Pendukungnya Tenang: Biarlah...

Elektabilitas Survei Selalu Terendah, Anies Baswedan Minta Pendukungnya Tenang: Biarlah... Kredit Foto: Antara/Aditya Pradana Putra
Warta Ekonomi, Jakarta -

Anies Baswedan meminta para pendukungnya tidak terlalu memikirkan angka elektabilitas yang dirilis sejumlah lembaga survei di mana ia selalu di posisi paling bawah.

Hal ini Anies sampaikan saat acara jalan sehat di Depok pada Sabtu (28/10/23). Menurutnya, antusiasime di Depok menunjukkan semangat perubahan benar adanya di masyarakat.

“Kalau angka-angka dikatakan rendah biarlah itu di atas kertas, bila tangan di jalan-jalan kita penuh dengan semangat perubahan,” katanya.

“Bila di Depok kita bisa dapat kepercayaan dari warga, insya Allah Jawa Barat akan berada di tangan kita. Karena Depok ini pengaruhnya luar biasa,” tambahnya.

Baca Juga: Anies Baswedan ke Pendukung: Kita Tunjukkan Rakyat Indonesia Ingin Perubahan

Menurut Anies, antusias tinggi dari pendukung dan simpatisan di Depok harus dituangkan dalam menyebarkan semangat perubahan.

Kami akan bergerak bersama dan tidak ada rupiah yang bisa mengalahkan semangat yang kita miliki. Semangat kita tidak diperjualbelikan,” jelasnya.

“Kita tunjukan nanti bahwa rakyat Indonesia menginginkan perubahan. Kita menginginkan perubahan itu,” tegasnya.

Anies juga mengungkapkan jalan perubahan yang kini diperjuangkan harus melalui tantangan yang tidak mudah.

Meski demikian, eks Gubernur DKI Jakarta itu tetap optimistis dengan usaha yang saat ini dilakukan untuk Pemilu 2024.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bayu Muhardianto
Editor: Bayu Muhardianto

Advertisement

Bagikan Artikel: