Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Anies Bakal Tata Ulang Sistem BPJS

Anies Bakal Tata Ulang Sistem BPJS Kredit Foto: Andi Hidayat
Warta Ekonomi, Jakarta -

Calon presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Baswedan menilai bahwa Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) mesti ditata ulang. Hal itu dia nilai perlu untuk memperbaiki layanan kesehatan bagi rakyat.

"Ini persoalannya tidak bisa hanya diselesaikan oleh satu pikiran. Kenapa? Ini adalah masalah mendasar yang harus diperbaiki segera," kata Anies dalam acara Desak Anies dikutip dari YouTube resminya, Rabu (13/12).

Anies menilai, pelayanan kesehatan di Indonesia pengguna BJPS sering kali lebih rendah dibandingkan non-BPJS. Padahal, tutur dia, layanan kesehatan merupakan hak rakyat yang mesti didapatkan setara.

"Jadi kalau datang ke tempat pelayanan kesehatan pulangnya itu bersyukur, bukan datang pulangnya malah makin sakit, makin miskin. Ya berat itu," lanjutnya.

Baca Juga: Masalah ‘Ordal’ Bikin Runyam, Anies Baswedan: Harus Dihentikan!

Anies mengaku telah menyiapkan solusi untuk memperbaiki persoalan BPJS yang ada. Adapun solusi itu dengan menciptakan sebuah sistem yang tidak merugikan bagi semua pihak.

"Kita perlu berbicara dengan dokter, pengelola rumah sakit, tenaga kesehatan kemudian pasien dan pemerintah baik pusat serta daerah. Duduk bersama, menata ulang sistem ini supaya BPJS bisa jalan tapi pelayanan juga baik," jelas Anies.

Lebih jauh, Anies menegaskan bahwa layanan kesehatan mesti merangkul seluruh pihak. Oleh karenanya, dibutuhkan kerja sama seluruh pihak dalam membereskan persoalan tersebut.

"Kalau tidak duduk bersama-sama, hanya diputuskan sepihak oleh BPJS atau Kementerian Kesehatan maka tidak akan menghasilkan solusi yang baik," tandasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Andi Hidayat
Editor: Amry Nur Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: