Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Big Bang Festival Resmi Dibuka, Diskon Tembus 90 Persen

Big Bang Festival Resmi Dibuka, Diskon Tembus 90 Persen Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Big Bang Festival 2023 kembali digelar. Pameran yang mengusung tema Cuci Gudang Terbesar berlangsung selama 11 hari terhitung sejak 22 Desember 2023 hingga 1 Januari 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.  

Pembukaan acara itu ditandai dengan pemotongan pita yang dilakukan Direktur Operasional PT Expo Indonesia Novry Hetharia bersama General Manager PT Expo Indonesia Jaya Abraham Tulong, Direktur Marketing JIEXPO Ralph Scheunemann dan founder BBO Johnathon Wong.

"Big Bang Festival akhir tahun kembali diselenggarakan untuk ke-6 kalinya di tahun 2023," Novry Hetharia.

Pembukaan Big Bang Festival 2023 dilanjutkan dengan penampilan sejumlah musisi kenamaan Tanah Air, di antaranya Dere dan Tulus, di panggung utama.

Adapun Festival Big Bang ini dibuka dengan menyasar seluruh lapisan masyarakat. Buktinya tiket masuk dibandrol dengan harga Rp15.000. Sementara tiket konser dijual dengan harga Rp30.000. Adapun tiket masuk dan tiket konser ini dapat dibeli di aplikasi BBO.

"Dengan harga tiket itu pengunjung sudah dapat mengunjungi seluruh area pameran dan juga konser musik di dalam venue mulai dari pukul 11:00 – 23:00 WIB," ujar Novry.

Baca Juga: Pameran Cuci Gudang Big Bang 2023 Dibuka, Harga Tiket Murah Meriah

Program Cuci Gudang up to 90 persen ini menawarkan berbagai kategori produk seperti fashion & beauty, elektronik, home appliance, moms & baby, furniture & spring bed serta program thrifting yang sedang digandrungi oleh banyak anak muda.

Tidak ketinggalan festival kuliner berkolaborasi dengan Pucuk Coolinary Festival yang menghadirkan berbagai jenis kuliner nusantara yang dimeriahkan dengan acara lomba makan yang dapat diikuti oleh para pengunjung.

Sementara itu panggung musik di festival ini bakal diisi seder musisi terkenal seperti Dewa 19, Tulus, Denny Caknan, Hindia, Feel Koplo, Fourtwnty, Ndarboy Genk, The Changcuters, Tipe-X, Guyon Waton, NDX AKA, dan masih banyak lagi. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Amry Nur Hidayat

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: