Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kunjungi Kediaman Dalang Ki Anom Suroto, Istri Anies: Alhamdulillah Persahabatan Kita Semakin Erat

Kunjungi Kediaman Dalang Ki Anom Suroto, Istri Anies: Alhamdulillah Persahabatan Kita Semakin Erat Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Surakarta -

Istri capres nomor urut 01 Anies Baswedan, Fery Farhati mengunjungi kediaman Dalang Wayang Kulit Ki Anom Suroto di Solo, Jawa Tengah, Senin, 22 Januari 2024.

Fery tak sendiri, dia didampingi oleh putri sulungnya Mutiara Annisa Baswedan dan Ketua DPD Nasdem Solo Eva Yuliana.

Kedatangan Fery di kediaman Ki Anom Suroto dalam rangka kunjungannya di Solo selama dua hari sekaligus menyambung silaturahmi yang sudah terjalin antara keluarga Ki Anom Suroto dan Anies Baswedan.

"Alhamdulillah saya hari ini datang ke rumahnya Ki Anom Suroto untuk menyampaikan salam dari Mas Anies dan menyambung silaturahmi yang sudah terjalin lama dan alhamdulillah persahabatan kita semakin erat, insya Allah," kata Fery usai bertemu Ki Anom Suroto.

Dalam pertemuan itu, Fery mengaku mendengar banyak cerita dari Ki Anom Suroto. Selama ini, katanya, dia hanya mendengar cerita sosok Ki Anom Suroto dari sang suami.

Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) DKI Jakarta periode 2017-2022 merasa bersyukur bisa bertemu langsung dengan Ki Anom Suroto.

Fery mengungkapkan agenda kunjungannya kali ini untuk mengeksplorasi lebih dalam budaya di Indonesia. Karena itu, dia bertemu dengan Ki Anom Suroto dan penyanyi keroncong-langgam ternama yaitu Waldjinah.

Baca Juga: Acara ’Desak Anies’ Dipindahkan Lagi, Anies Baswedan: Inilah Pentingnya Perubahan Supaya Kemerdekaan Benar-Benar Hadir!

Lulusan Universitas Gadjah Mada ini menyebut, Ki Anom dan Waldjinah adalah salah satu penjaga budaya bangsa Indonesia.

"Mereka ini kan penjaga budaya, mereka menjaga budaya yang kita miliki. Tadi juga ke tempat bu Waldjinah beliau terus mengajarkan kroncong ke masyarakat secara gratis dan batik juga dijaga di sana begitu juga Ki Anom yang penuh ide melalui wayangnya," tutur Fery.

Dia berharap, tradisi dan budaya yang ada di Indonesia khususnya di Solo bisa terus berkembang. Fery juga menuturkan, suaminya berkomitmen untuk menjaga dan melestarikan budaya Indonesia.

"Insya Allah Pak Anies menjaga supaya budaya ini terus langgeng karena pesannya banyak, mendalam, pengajarannya banyak untuk masyarakat," pungkasnya.

Sementara itu, Ki Anom mendoakan Anies Baswedan agar diberikan kemudahan untuk menjadi presiden Republik Indonesia.

"Saya selalu mendoakan Pak Anies setelah salat wajib memohon kepada Allah SWT semoga mendapat rida dan amanah dari Allah bisa menjadi RI 1 dan ada perubahan yang menuju kemakmuran dan keadilan bagi kita semua," ucapnya.

Di mata sang maestro itu sendiri, terdapat sifat dan karakter Pandawa Lima di dalam hati Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu.

"Yudistira itu masalah kesabaran dan kebijaksanaannya, Bima itu tanggung jawab, Arjuna itu banyak menolong orang, Nakula dan Sadewa itu dia merakyat dan cakap di agamanya," tuturnya

Anies Baswedan pernah bersilaturahmi ke kediaman Ki Anom Suroto pada 15 November 2022 lalu. Dalam kesempatan itu, Anies dihadiahi berupa gunungan wayang. Gunungan tersebut merupakan wayang kesayangan Ki Anom yang biasa digunakan untuk pentas di luar negeri. Wayang ini terakhir kali digunakan saat mendalang di Rusia pada 2018.

Baca Juga: Pulang Kampung ke Yogyakarta, Anies Baswedan Ungkap Kedekatannya dengan Kota Pendidikan

Ki Anom yang merupakan satu-satunya dalang yang pernah mendalang di 5 benua itu kini menjadi seniman yang masuk dalam Co-Captain Timnas Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau AMIN.

Diketahui, ibu empat orang anak itu tengah mengunjungi Solo selama dua hari 22-23 Januari 2024. Adapun agenda Fery di hari pertama, berkunjung ke kediaman Diva Keroncong Indonesia, Waldjinah.

Dalam kunjungan ke Waldjinah, Fery dititipkan kain batik Wahyu Tumurun sebagai bentuk doa agar Anies Baswedan dianugerahkan sebagai Presiden Republik Indonesia.

Kemudian, berkunjung ke Dalang Wayang Kulit Ki Anom Suroto dan menikmati kuliner di Wedangan Gareng.

Kunjungan hari pertama ditutup dengan nonton Wayang Orang Sriwedari dengan lakon Resi Partawiguna di Gedung Wayang Orang Sriwedari.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Amry Nur Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: