Ribuan Orang Penuhi Lapangan Gedong Condet Gelar Doa Bersama untuk Kemenangan Prabowo-Gibran
Ribuan orang memadati Lapangan Sepak Bola Gedong, Condet, Jakarta Timur untuk menggelar doa bersama.
Acara bertajuk "Gema Doa dan Dzikir untuk Kemenangan Capres-Cawapres 2024 untuk Pemilu Indonesia Damai Prabowo-Gibran" itu dihadiri sejumlah pemuka agama dan tokoh masyarakat dari berbagai daerah.
Sementara itu, para relawan datang secara sukarela dari berbagai wilayah. Tak hanya dari Jabodetabek, relawan Prabowo-Gibran juga datang dari sejumlah daerah lain seperti dari Banten, Bandung, dan Cirebon.
Mereka mulai memadati lokasi acara sejak pukul 06.00 WIB dan jumlah massa terus bertambah hingga siang hari. Pantauan di lapangan, sebagian masyarakat mengenakan atribut kampanye Prabowo-Gibran sedangkan yang lainnya mengenakan baju koko dan kopiah untuk laki-laki dan gamis bagi wanita.
Tak hanya menggelar doa bersama, acara itu juga diisi dengan berbagai kegiatan sosial seperti pemberian santunan terhadap sejumlah anak yatim piatu. Di samping itu, kegiatan ini juga diisi dengan berbagai hiburan seperti gambus dan marawis serta panggung hiburan yang bakal diisi sejumlah artis Ibu Kota.
“Ini sampai malam, Insya Allah selesai jam 22.00 WIB,” kata Ketua Umum Skiber Al- Habib Ahmad Ali Assegaf ketika ditemui di lokasi Rabu (7/2/2024).
Baca Juga: Prabu Revolusi: Prabowo-Gibran Tetap Mendominasi TikTok
Ahmad Ali mengatakan, acara doa dan dzikir bersama ini untuk memohon kemenangan bagi pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres kali ini. Paslon nomor urut 2 diharapkan menang dalam sekali putaran.
“Pak Prabowo dan Mas Gibran akan keluar sebagai pemenang dalam sekali putaran,” harapnya.
Dalam kesempatan itu, Ahmad Ali juga berpesan kepada seluruh pemuka agama dan tokoh masyarakat agar menyambut Pemilu kali ini dengan riang gembira. Galaran politik lima tahunan ini, kata dia, mesti disambut dengan hati yang sejuk dan penuh kedamain. Jangan sampai momentum Pemilu jadi ajang perpecahan.
“Ya harapkan kita semua, masyarakat dan alim ulama habaib ya pada Pilpres 2024 ini tenang aman damai. Jangan saling menjelekkan, jangan saling memfitnah,” pintahnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Amry Nur Hidayat
Advertisement