Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Inkud dan Inkoppol Bangun Sinergi Dukung Program Stabilisasi Pangan

Inkud dan Inkoppol Bangun Sinergi Dukung Program Stabilisasi Pangan Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Induk koperas Unit Desa (INKUD) dan Induk koperasi Kepolisian (INKOPOL) menandatangani Memorandum of Understanding atau nota kesepahaman dalam rangka membantu pemerintah untuk stabilisasi harga pangan di Jakarta, Rabu 13 Maret 2024.

Dalam penandatangan nota kesepahamam ini hadir Ketua umum INKUD Portasius Nggedi dan Toto Iskandar yang mewakili INKUD sementara Inspektur Jenderal (Irjend) Mudji Waluyo mewakili INKOPOL. Penanda tanganan tersebut turut disaksikan oleh sekretaris dewan pembina INKUD Ferry Juliantono.

"Kami harapkan induk induk koperasi lain lainnya ikut menyusul menguatkan sinergitas gerakan koperasi yang ada. dalam waktu dekat ini ada induk kioerasi pegawai negeri dan yang lainnya yang akan bergabung dalam gerakan besar ini dalam rangka ikut berperan membantu pemerintah," ujarĀ  Ketua umum INKUD Portasius Nggedi dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (14/3/2024).

Menurut Portasius, sinergi antara INKUD dan INKOPOL ini diharapkan menjadi inisiatif dari gerakan koperasi untuk membantu penyediaan pangan di masyarakat yang lebih terjangkau membantu pemerintah soal stabilisasi harga pangan terutama di bulan suci Ramadan dan jelang Idulfitri nanti, tegasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Amry Nur Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: