Capres Prabowo Subianto menyanjung Golkar itu lebih baik berada di dalam kubu yang mendukung dirinya.
Prabowo berterima kasih kepada Golkar. Sebagai alumni partai tersebut, Prabowo mengaku selalu mengatakan kepada kader Partai Gerindra untuk senantiasa belajar dari Golkar.
"Saya selaku katakan kepada rekan-rekan saya di Gerindra, bagaimana pun kami harus belajar dari Partai Golkar. Ilmunya banyak. Makanya, lebih baik Golkar bersama kami daripada enggak ada Golkar bersama kita," kata Prabowo.
Sementara itu, dalam konteks Pemilu 2024, Prabowo mengatakan bahwa Partai Golkar berperan besar selama masa kampanye.
Ia menyampaikan terima kasih atas kerja keras Partai Golkar dan berjanji akan mengelilingi daerah-daerah yang belum sempat didatangi saat masa kampanye.
"Peran Partai Golkar sangat besar, kerja keras dari tokoh-tokoh Golkar saya lihat di daerah-daerah yang saya datangi, yang saya kampanye, dan saya minta maaf banyak daerah yang belum sempat saya datangi dan belum sempat saya kunjungi dalam kampanye pemilu," imbuh Prabowo.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait:
Advertisement