Sukses di Entertainment Berbasis Teknologi Digital, Kini CEO ZAMEDIA Terjun ke Dunia Musik
Dengan keuletan dan kerja keras hingga membuahkan hasil yang gemilang, seorang pengusaha sukses dalam dunia bisnis Ayi Koswara selaku pendiri dan CEO dari perusahaan inovatif Zazmedia dan NAPVISUAL telah diakui kontribusinya dalam memajukan industri teknologi.
Hal tersebut terungkap dalam sebuah acara buka bersama yang diselenggarakan di Bandung. Ayi Koswara berhasil memimpin perusahaan hingga menuju kesuksesan. Dalam acara buka bersama ini tidak hanya mencerminkan prestasi pribadi Ayi, dalam eksistensi entertainment berbasis teknologi digital.
Dalam acara buka bersama, Ayi Koswara mengatakan bahwa selain memimpin perusahaan, dirinya menciptakan produk-produk revolusioner yang mengubah cara kita berinteraksi dengan teknologi.
“Jadi dalam kegiatan buka bersama ini NAPVISUAL memperkenalkan artis dan pencipta lagu asuhannya Ephoy beserta manajemen artis Johan Pedro dan Jack. Hal ini dilakukan sebagai pengakuan terhadap dedikasi dan kerja keras seluruh tim di belakangnya,” kata Ayi Koswara disela acara buka bersama di Bandung, Kamis (4/4/2024) malam.
Ayi menyebutkan, "Sesuai dengan visi yang inspiratif, selain menjadi pemimpin, kami juga dipercaya menjadi produser rilis single Ephoy, artis yang pernah berkontrak dengan UK'S Record & Rusa Music (MVM Music) Malaysia yang berjudul 'Sepanjang Waktu'.".
Baca Juga: Ratusan Anggota Bandung Sketch Walk Coba Eksplore History Gedung Museum Pos Indonesia
“Nantinya, single ini akan di-publish dalam dua versi, pertama dinyanyikan oleh Ephoy sendiri sekaligus sebagai pencipta lagu, kedua dinyanyikan oleh Ghali anak ABG jebolan pesantren yang berasal dari belajar murotal hingga dia bisa nyanyi,” tuturnya.
Ghali anak ABG jebolan pesantren ini mempunyai suara yang merdu saat melantunkan ayat-ayat suci Al-Quran. Suaranya yang merdu dan fasih dalam membaca Al-Quran sehingga mendapatkan banyak pujian dari netizen.
Ayi mengungkapkan karena kekuatan lagu "Sepanjang Waktu" ini adalah bernuansa musik melayu dan enak didengar sehingga relate dengan semua kalangan. Maka sangat cocok dinyanyikan oleh Ghali anak ABG jebolan pesantren ini.
“Kemungkinan besar tidak lama lagi lagu Sepanjang Waktu ini akan segera bisa di perdengarkan di berbagai platfom pemutar musik digital,” pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Amry Nur Hidayat
Tag Terkait:
Advertisement