Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ingin Akuisisi Sumber Beras Kamboja, Kenapa Jokowi Tak Invest ke Petani Indonesia?

Ingin Akuisisi Sumber Beras Kamboja, Kenapa Jokowi Tak Invest ke Petani Indonesia? Kredit Foto: Dok. BTN
Warta Ekonomi, Jakarta -

Tifauzia Tyassuma (Dokter Tifa) mengkritik langkah pemerintah Indonesia yang mengakuisisi sumber beras di Kamboja. Ia mengaku keheranan dengan langkah yang diperintahkan oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Dalam kritiknya, ia mempertanyakan mengapa pemerintah memilih untuk berinvestasi di luar negeri daripada mendukung ekosistem pertanian lokal dengan memberikan dana investasi tersebut ke petani dari Indonesia.

Baca Juga: Pilgub Jakarta, Anies Baswedan Coba 'Dijodohkan' dengan Anaknya Jokowi

"Investasi-investasi. Invest pake utang? Kalau benar ada duit, kenapa tidak invest ke Petani Indonesia?" tanyanya dalam media sosial X, Kamis (13/06/2024).

Adapun Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan penjelasan mengenai keputusan untuk mengakuisisi sumber beras di Kamboja.

Ia menyatakan bahwa perintah tersebut diberikan kepada Badan Urusan Logistik (Bulog) sebagai bagian dari strategi bisnis untuk memastikan cadangan beras nasional tetap aman.

"Ini juga sama. Itu proses bisnis yang akan dilakukan oleh Bulog sehingga memberikan kepastian stok cadangan beras negara kita dalam posisi stok yang aman," ujar Jokowi.

Baca Juga: PDIP Jakarta Bongkar Sejumlah Jagoannya: Anies Baswedan...

Menurut Jokowi, langkah ini sejalan dengan strategi pemerintah sebelumnya, seperti akuisisi perusahaan penghasil gula dan etanol dari Brasil, yang juga bertujuan untuk memastikan stabilitas pasokan dan keamanan stok komoditas penting di Indonesia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Aldi Ginastiar
Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: