Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

LG Indonesia Keluarkan Varian Baru untuk Penuhi kebutuhan Rumah Tangga

LG Indonesia Keluarkan Varian Baru untuk Penuhi kebutuhan Rumah Tangga Kredit Foto: Mochamad Ali Topan
Warta Ekonomi, Surabaya -

LG Electronics Indonesia (LG) terus memperkuat jaringan bisnisnya di kota Surabaya dengan produk elektronik rumah tangga.

Menurut Branch Manager Surabaya Area of LG Electronics Indonesia, Victorio Mandolang, wilayah Surabaya merupakan kota terbesar kedua Indonesia sehingga kebutuhan alat elektronik kian banyak dibutuhkan. Untuk itu, kata Victorio, pihaknya menghadirkan sejumlah koleksi terbarunya di pasar elektronik segmen premium di Surabaya sejauh ini sudah cukup bagus bahkan tumbuh signifikan. Untuk itu, LG Electronics ingin terus menghadirkan line-up yang lebih banyak bagi konsumen.

"Kami mengutamakan teknologi, jadi selalu update produk setiap tahun karena kami ingin masyarakat bisa menikmati inovasi yang kita kembangkan,” terang Victorio di Surabaya kemarin. 

Iya menjelaskan pada line produk premium kali ini LG membawa jajaran perangkat TV besar yakni seri OLED evo C4 dan QNED89, serta produk kulkas premium model Multidoor GCFB47FFQAB yang hadir dengan tampilan lebih ramping berbalut warna Essence Black Steel, dan juga model GN-B389FQAM, serta produk mesin cuci premium model Front Loading AIDD 2.0 yang memiliki kapasitas cuci 15 kg, 20 kg hingga 25 kg.

“Jajaran elektronik premium ini mulai tersedia di berbagai toko elektronik utama, secara simultan kami akan memperluas keberadaannya bagi publik Surabaya dan sekitarnya,” ujarnya.

Adapun untuk produk TV premium tersebut memiliki  dukungan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) serta versi terbaru webOS yang menjadi platform khas smart TV LG menjadi hal terdepan dalam menarik perhatian.

"Bila adopsi kecerdasan buatan membawa inovasi pada teknologi pengolahan gambar dan suara, versi terbaru webOS menjadi pelengkap penting bagi kenyamanan pengguna," jelasnya.

Menyentuh pada keunggulan masing-masing TV, LG OLED evo C4 menyandarkan kekuatannya pada prosesor terbaru α9 Gen7 AI Processor 4K yang menawarkan performa AI hingga empat kali lipat dibanding generasi sebelumnya. 

Baca Juga: LG Sempurnakan Better Life for All dengan Bagikan Ribuan Paket Makanan

Hal ini memberi dampak besar pada kualitas gambar yang lebih vibran dan warna lebih hidup,” katanya.

TV LG OLED evo C4 juga memiliki berbagai fasilitas yang mendukung spesifikasi game terkini, mulai dari G-Sync compatible dan FreeSync Premium hingga Variable Refresh Rate yang mencapai 144Hz. TV ini juga mendapat sertifikat Qualified Gaming Performance dari lembaga uji internasional, Intertek. Hal ini terkait dengan kemampuan response time yang kurang dari 0.1 ms, spektrum warna yang memenuhi lebih dari 90% Color Gamut Accuracy dari Adobe RGB dan HGIG EOTF Accuracy yang melebihi 90%.

Sementara untuk TV LG QNED89, tampilan gambar vibran dari layar ekstra besar 98 inci membuat mata susah berpaling. Menggunakan kolaborasi dua teknologi LG, Quantum Dot dan NanoCell Technology, QNED TV LG ini memiliki kemampuan reproduksi gambar lebih hidup. TV ini juga memiliki kekuatan prosesor α8 AI Processor 4K berbasis AI.

Untuk produk kulkas premium yang ditenagai Smart Inverter Compressor, LG model Multidoor GCFB47FFQAB punya kapasitas simpan mencapai 470 liter, dan punya fitur Multi-Air Flow yang membantu menjaga kestabilan suhu dalam kulkas.

Sedangkan model GN-B389FQAM punya ciri penempatan freezer pada bagian bawah dan fitur Hygiene Fresh yang mampu melepaskan berbagai partikel merugikan seperti bakteri dan virus.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Mochamad Ali Topan
Editor: Amry Nur Hidayat

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: