Prabowo dan Anies Dikabarkan Sudah Komunikasi untuk Pilkada DKI Jakarta Bahas Ini
Pengamat politik Refly Harun merasa Presiden terpilih Prabowo Subianto melihat tidak ada gunanya menghadang Anies Baswedan mengikuti pemilihan kepala daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.
Sehingga menurut Refly Harun, Prabowo Subianto dikabarkan sudah bertemu dengan Anies Baswedan untuk membahas kerja sama antara keduanya pada Pilkada DKI Jakarta 2024.
Baca Juga: Anies Tidak Butuh Rekomendasi Partai Lain untuk Maju Pilkada DKI Jakarta
"Rupanya Prabowo melihat gak ada gunanya menghadang Anies, jadi pakai ilmu sunzu juga keduanya, kalau tidak bisa dipatahkan ya lebih baik dijadikan teman karena itu konon sudah komunikasi," ucapnya, dikutip dari YouTube Refly Harun, Selasa (23/7).
Sebagai informasi, PKS, PKB, dan NasDem telah resmi mengusung Anies sebagai calon gubernur (cagub) di Pilkada DKI Jakarta 2024, sedangkan PDIP memberi sinyal melakukan langkah serupa.
Sementara dalam survei terbaru Litbang Kompas terkait Pilkada DKI Jakarta 2024, Anies Baswedan berada di urutan pertama dengan elektabilitas sebesar 29,8 persen, sedangkan posisi kedua diduduki Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
“Survei elektabilitas calon gubernur rujukan publik Jakarta, Anies Baswedan 29,8%, urutan kedua Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok 20%,” tulis Litbang Kompas seperti dikutip Selasa (16/7/2024).
Kemudian posisi selanjutnya terpaut jauh dengan Anies dan Ahok, yaitu Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ridwan Kamil dengan 8,5 persen, Menteri BUMN Erick Thohir 2,3 persen.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Tag Terkait:
Advertisement