Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

PT Hinsa Sejahtera Indonesia Tinjau Panen Bawang Merah di Bekasi

PT Hinsa Sejahtera Indonesia Tinjau Panen Bawang Merah di Bekasi Kredit Foto: Ist
Warta Ekonomi, Jakarta -

Korem 051/ Wijayakarta Kabupaten Bekasi mengundang PT Hinsa Sejahtera Indonesia untuk meninjau panen bawang merah di kota satelit Jakarta tersebut.

Komandan Korem 051 Brigjen TNI Riyanto S.I.P mengatakan pihaknya akan terus mengembangkan tanaman bawang merah di lahan urban farming Korem 051/ Wijayakarta di Desa Wanajaya, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi.

"Tujuannya adalah agar bisa masuk ke pasar modern serta bekerjasama dengan masyakarat setempat dan meningkatkan pendapatan masyarakat apabila dikelola dengan baik dan efisien," ujar Riyanto. 

Sementara itu, Direktur PT Hinsa Sejahtera Indonesia Yustis Ricardo Wiraguna menyambut baik terobosan yang dilakukan oleh Korem 051/Wijayakarta, karena pengembangan urban farming, yang merupakan lahan pertanian di tengah kota.

Menurutnya lokasi dekat dengan Jakarta sebagai marketnya dan proses penanaman dengan proses organik.

Senada dengan hal tersebut, CEO PT Hinsa Sejahtera Indonesia Haslulu Stavani optimis setelah melihat hasil panen, karena di lahan tersebut menghasilkan kualitas yang bagus.

Tidak hanya itu, secara kuantitas hasil panen juga berjumlah besar dan bisa dipasarkan bahkan dapat  diolah untuk berbagai varian bumbu masak.

"Bisa juga diolah untuk konsumsi langsung, selain dijual dalam keadaan curah. PT Hinsa Sejahtera Indonesia berharap kerjasama dapat berkembang dan saling menguntungkan kedua belah pihak," tutupnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: