Kabar Terakhir PKS, NasDem, dan PKB Terhadap Anies di Pilkada DKI Jakarta, Batal Dukung?

Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Dedek Prayudi mengungkapkan kabar terakhir Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai NasDem, dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) terhadap Anies Baswedan di Pilkada DKI Jakarta 2024.
Berdasarkan kabar terakhir, PKS dan Partai NasDem memberi sinyal mencabut dukungan terhadap Anies Baswedan dan bergabung ke Koalisi Indonesia Maju (KIM), sedangkan PKB membuka peluang melakukan hal serupa.
Baca Juga: Politisi PSI Analisa Maksud Anies Ngaku Intens Komunikasi dengan Ahok
"Jadi saya mulai dulu soal enggak rampungnya koalisi pendukung Anies hingga sekarang, bahkan kabar terakhir PKS dan NasDem itu semacam memberi sinyal untuk mencabut dukungan ke Anies dan bergabung ke Koalisi Indonesia Maju atau KIM," ungkapnya.
"Sementara PKB sudah membuka peluang untuk membatalkan dukungannya kepada Pak Anies di Jakarta," sambung pria yang akrab disapa Uki itu, dikutip dari YouTube COKRO TV, Rabu (7/8).
Ssebagai informasi, dalam survei Indikator, Anies Baswedan unggul pada simulasi top of mind Pilkada DKI Jakarta 2024 dengan dipilih secara spontang oleh 39,7% dari total responden.
"Ini kami sebut sebagai strong voters, karena mereka bisa menyebut nama calon gubernur tanpa kami brief nama-nama yang akan maju," kata Direktur Eksekutif Indikator Burhanuddin Muhtadi dalam paparan surveinya secara daring, Kamis (25/7/2024), dikutip dari databoks.
Posisi di bawah Anies yaitu mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dengan perolehan suara 23,8 persen, disusul oleh mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dengan 13,1 persen.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Tag Terkait:
Advertisement