Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

ITMG Bakal Guyur Pemegang Saham dengan Dana US$90 Juta

ITMG Bakal Guyur Pemegang Saham dengan Dana US$90 Juta Kredit Foto: Antara/Muhammad Adimaja
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITM), berencana untuk membagikan Dividen Tunai Interim tahun buku 2024 sebesar US$90 juta, yang setara dengan Rp1.228 per lembar saham. Dividen ini mencerminkan 70% dari laba bersih yang dilaporkan untuk semester pertama 2024. 

Erwin Katunde, Corporate Communications ITM, menyatakan, pembagian dividen interim ini merupakan bagian dari komitmen ITMG untuk memberikan nilai tambah kepada pemegang saham. 

“Kami percaya langkah ini mencerminkan kinerja keuangan yang kuat dan keberlanjutan pertumbuhan perusahaan di masa depan,” kata Erwin, Jakarta, Senin (2/9/2024). 

Baca Juga: Punya Dua Tambang Baru, ITMG Cetak Laba Rp2 Triliun

Lebih lanjut ia menyebut jika keputusan ini diambil oleh Direksi pada 26 Agustus 2024 dan disetujui oleh Dewan Komisaris pada 29 Agustus 2024. 

“Dividen akan diberikan kepada pemegang saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) atau di sub rekening efek di PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) pada penutupan perdagangan Bursa Efek Indonesia pada 11 September 2024,” terangnya. 

Adapun, untuk jadwal pembagian, Cum Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi dijadwalkan pada 9 September 2024, Ex Dividen pada 10 September 2024, Cum Dividen di Pasar Tunai pada 11 September 2024, Ex Dividen pada 12 September 2024, dan pembayaran dividen akan dilakukan pada 25 September 2024.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: