Genjot Penggunaan Kendaraan Ramah Lingkungan, Bank DKI Gandeng 3 Perusahaan Otomotif Ini
Bank DKI mengumumkan kerja sama strategis dengan tiga perusahaan otomotif sekaligus yakni PT Bumi Hijau Motor, PT Gowa Modern Motor, dan PT Kars Inti Amanah.
Kerja sama ini dalam rangka memfasilitasi kepemilikan kendaraan ramah lingkungan bagi masyarakat. Kolaborasi ini juga sekaligus merupakan wujud nyata dari dukungan Bank DKI terhadap transformasi energi di Indonesia.
Baca Juga: Gandeng PT SMF, Bank DKI Maksimalkan Penyaluran FLPP
Direktur Ritel dan Syariah Bank DKI, Henky Oktavianus mengatakan, “Bersama PT Bumi Hijau Motor, PT Gowa Modern Motor, dan PT Kars Inti Amanah, kami mendukung percepatan penggunaan kendaraan ramah lingkungan yang tidak hanya dapat mendorong pertumbuhan bisnis, tetapi juga menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan berkelanjutan, selaras dengan program strategi pemerintah."
Melalui kerja sama ini, Bank DKI menawarkan produk Kredit/Pembiayaan Multi Guna (KMG/ KMG iB) yang dirancang khusus untuk mempermudah akses masyarakat dalam memiliki kendaraan ramah lingkungan. Produk ini memberikan solusi finansial yang fleksibel dengan suku bunga kompetitif, sehingga masyarakat dapat lebih mudah beralih ke kendaraan ramah lingkungan.
Selain pembiayaan multi guna, kerjasama ini memberikan kesempatan bagi masyarakat mendapatkan kemudahan untuk pembelian kendaraan Hyundai dari PT Gowa Modern Motor, motor listrik United dari PT Kars Inti Amanah dan mobil listrik BYD dari PT Bumi Hijau Motor.
Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi dalam keterangan resminya menambahkan bahwa kerja sama ini sejalan dengan program pemerintah melalui Grand Strategi Energi Nasional yang menargetkan penggunaan sekitar 2 juta mobil listrik dan 13 juta motor listrik pada tahun 2030.
Baca Juga: Handal Layani Nasabah, Bank DKI Sabet Penghargaan The Best Contact Center Indonesia 2024
“Bank DKI siap memberikan kontribusi nyata dalam mencapai target tersebut dengan menyediakan akses pembiayaan yang lebih luas bagi masyarakat. Kerja sama ini diharapkan dapat memperkuat ekosistem kendaraan ramah lingkungan di Indonesia sekaligus menjadi langkah maju bagi semua pihak yang terlibat dalam memajukan teknologi transportasi ramah lingkungan,” ujar Arie.
Pemimpin Grup Kredit Konsumer Bank DKI, Zulfikryshah mengatakan, “Kolaborasi ini merupakan upaya Bank DKI memperluas ekosistem bisnis kredit/pembiayaan kendaraan ramah lingkungan, bersama berbagai entitas. Dengan menghadirkan produk kredit yang kompetitif, kami berharap dapat semakin memudahkan masyarakat untuk beralih ke kendaraan yang lebih ramah lingkungan, sekaligus memberikan kontribusi positif terhadap kelestarian lingkungan dan pengurangan emisi karbon."
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Belinda Safitri
Editor: Belinda Safitri
Tag Terkait:
Advertisement