Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tak Kuasa Tanggung Beban, Emiten E-Commerce Milik Dua Hartono Masih Merugi

Tak Kuasa Tanggung Beban, Emiten E-Commerce Milik Dua Hartono Masih Merugi Kredit Foto: Nadia Khadijah Putri
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Global Digital Niaga Tbk (BELI), perusahaan e-commerce yang lebih dikenal dengan nama Blibli, melaporkan rugi bersih sebesar Rp1,87 triliun hingga kuartal ketiga tahun 2024. Meski rugi bersih ini turun 28,65% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp2,62 triliun.

Pendapatan usaha e-commerce milik Djarum Grup ini tercatat naik 5,8 persen secara tahunan menjadi Rp12,13 triliun dari Rp11,46 triliun. 

Baca Juga: Kinerja Terpuruk, CEO Bukalapak Umumkan Bakal Lakukan PHK

Sementara, beban pokok yang masih tinggi di angka Rp9,79 triliun membuat laba kotor Blibli sebesar Rp2,33 triliun tergerus oleh beban penjualan Rp1,44 triliun serta beban umum dan administrasi Rp2,71 trilliun.  Rugi usaha perseroan tercatat Rp1,74 triliun turun dari Rp2,58 triliun. 

Baca Juga: Kerugian Susut, GOTO Gas Pol Kejar Target di Tengah Tekanan Pasar!

Adapun, total liabilitas persroan meningkat dari Rp4,99 triliun menjadi Rp8,38 triliun. Sementara ekuitas turn menjadi Rp6,97 triliun dari Rp7,84 triliun. Sehingga total liabilitas dan ekuitas perseroan naik menjadi Rp15,36 triliun dari Rp12,84 triliun. Dimana, total aset perseroan mencapai senilai Rp15,36 trilun naik dari Rp12,84 triliun.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: