Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kuartal III 2024: Laba Bersih Eagle High Plantations (BWPT) Melonjak 48,98%

Kuartal III 2024: Laba Bersih Eagle High Plantations (BWPT) Melonjak 48,98% Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Eagle High Plantations Tbk (BWPT) selaku emiten perkebunan kelapa sawit dan pengolahan CPO Grup Rajawali, berhasil membukukan laba bersih sepanjang kuartal III tahun 2024 ini. Meskipun demikian, tercatat bahwa pendapatan usaha perseroan untuk periode Januari hingga September 2024 menurun.

BWPT, berdasarkan laporan keuangannya, sejatinya mencatat penurunan pendapatan usaha sebesar 8,88% secara tahunan/year on year (YoY) menjadi Rp2,93 triliun per kuartal III tahun 2024 ini. angka tersebut menurun jika dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya yang tercatat Rp3,21 triliun.

Baca Juga: Efek Ketegangan Geopolitik: Emas dan Batu Bara Melemah, CPO Justru Menguat

Adapun laba usaha terbesar berasal dari produk minyak kelapa sawit sebesar Rp2,66 triliun. Angka tersebut menurun 8,67% YoY. Pendatapan dari produk inti kernel juga tercatat menurun sebesar 2,16% YoY menjadi Rp232,31 miliar. Adapun raupan pendapatan dari produk tandan buah segar (TBS) ambrol sebesar 45,43% YoY menjadi Rp32,96 miliar per kuartal III di tahun 2024 ini.

Meskipun demikian, BWPT meraup laba bersih yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp178,99 miliar per kuartal III tahun 2024 ini. Angka tersebut melesat sebesar 48,98% secara tahunan dibandingkan dengan laba periode yang sama di tahun sebelumnya yang senilai Rp120,14 miliar.

Tecatat emiten empunya Peter Sondakh ini membukukan asetnya sebesar Rp9,86 triliun hingga periode yang berakhir pada 30 September 2024 nanti. dibandingkan dengan akhir 2023, aset perseroan pun menyusut sebesar Rp10,18 triliun. Jumlah liabilitas BWPT pun menyusut menjadi Rp7,5 triliun per kuartal III tahun 2024 dibandingkan dengan akhir 2023 yang sebesar Rp7,99 triliun.

Lebih lanjut, per kuartal III tahun 2024, jumlah ekuitas BWPT pun naik menjadi Rp2,36 triliun dibandingkan dengan akhir tahun lalu yang sebesar Rp2,19 triliun. Harga saham BWPT pun melonjak seiring dengan peningkatan laba perseroan.

Baca Juga: Catatan Kuartal III 2024, Laba Bersih Alam Sutera (ASRI) Anjlok 93,99%

BWPT pun pada perdagangan akhir pekan ini, Jumat (1/11/2024) mencatatkan peningkatan harga saham senilai 3,12% ke level Rp66 per lembarnya. Harga saham BWPT tercatat naik 1,54% dalam sepekan dan menguat sebesar 13,79% dalam sebulan. Saham BWPT pun terlihat berada di zona hijau atau naik sebesar 22,22% sepanjang tahun berjalan 2024 ini.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Uswah Hasanah
Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: