Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Lakukan Aksi Robek Baju Pram-Rano, Forum Muda Jakarta Alihkan Dukungan ke RIDO

Lakukan Aksi Robek Baju Pram-Rano, Forum Muda Jakarta Alihkan Dukungan ke RIDO Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Puluhan simpatisan dari berbagai latar belakang, mulai dari pendukung PDIP hingga Anies Baswedan, yang tergabung dalam Forum Muda Jakarta (FMJ), mendeklarasikan dukungan mereka untuk pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ridwan Kamil-Suswono (RIDO). Deklarasi ini digelar di sebuah kafe di kawasan Pulo Gadung, Jakarta, pada Jumat (15/11/2024).

Herdian Chandra, Ketua FMJ, memimpin acara deklarasi yang dihadiri oleh para simpatisan, termasuk mereka yang sebelumnya mendukung pasangan Anies-Ahok dan Pramono Anung-Rano Karno. 

Dalam deklarasi tersebut, mereka menyatakan kekecewaan terhadap pasangan Pramono-Rano serta Partai PDIP yang dianggap tidak melibatkan mereka dalam pengambilan keputusan politik.

"Aksi ini juga sebagai bentuk kekecewaan terhadap pasangan Pramono Anung-Rano Karno dan Partai PDIP," ucap Herdian Ketua (FMJ).

Sebagai simbol kekecewaan, para simpatisan melepas dan merobek kaos yang melambangkan dukungan kepada pasangan Pramono-Rano. 

Baca Juga: Wih! Ridwan Kamil Janji Bakal Siapkan Gym di Pinggir Jalan Jika Menang Pilgub Jakarta

Herdian menyebut bahwa aksi serupa akan dilakukan di berbagai wilayah di Jakarta sebagai bentuk perlawanan terhadap kebijakan partai yang dianggap tidak berpihak pada masyarakat lapisan bawah.

Selain itu, Herdian mengungkapkan bahwa kekecewaan ini juga dipicu oleh tidak masuknya nama Anies Baswedan dalam bursa Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta dari PDIP. 

Deklarasi ini, menurut Herdian, adalah gerakan murni dari para relawan yang kecewa terhadap elit politik PDIP Jakarta dan tim pemenangan Pramono Anung-Rano Karno. Ia juga mengajak masyarakat Jakarta yang merasa terpinggirkan untuk bergabung dalam aksi dukungan bagi pasangan RIDO.

“Kami para relawan dan simpatisan telah sepakat bergerak bergotong-royong untuk memenangkan Ridwan Kamil-Suswono. Forum Muda Jakarta ini terdiri dari lapisan masyarakat paling bawah,” tutup Herdian.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Amry Nur Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: