- Home
- /
- New Economy
- /
- Energi
Bersama Tiga Mitra Baru, Pertamina Hulu Rokan Segera Reaktivasi Sumur Idle
Ia berharap semoga kerja sama ini memberikan keuntungan yang lebih baik untuk pihak Pemerintah, Pertamina maupun Mitra.
"Dalam pelaksanaan operasional dilapangan harapannya para Mitra dapat menjaga kepatuhan peraturan yang berlaku dan taat terhadap aspek HSSE dengan tetap memperhatikan lingkungan sekitar area kerja,” ucap Heru dalam keterangannya.
Subkoordinator Penyiapan Wilayah Kerja Minyak dan Gas Bumi Non Konvensional, Firdaus Wajdi, mengungkapkan, reaktivasi Idle Well ini adalah sebagai salah satu langkah dari Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang telah menyatakan pentingnya reaktivasi sumur-sumur yang tidak beroperasi untuk mendongkrak produksi migas domestik.
“Salah satu inisiatif yang sering dijalankan oleh pemerintah adalah memberikan insentif bagi perusahaan migas untuk mengaktifkan kembali sumur-sumur yang tidak produktif, baik melalui program-program efisiensi maupun teknologi baru yang dapat meningkatkan tingkat keberhasilan reaktivasi,” ungkap Firdaus.
Senior Manager Produksi SKK Migas, Yunianto, menambahkan bahwa reaktivasi sumur tidak aktif merupakan bagian dari strategi pemerintah untuk meningkatkan produksi migas nasional dengan penerapan teknologi yang efisien dan ramah lingkungan. Program ini juga menjadi bagian dari rencana strategis jangka menengah pemerintah (2022-2025) dalam peningkatan produksi migas.
Baca Juga: Majukan Aspek Keberlanjutan, Investasi Sektor Hulu Migas Diproyeksi Tembus Rp267 T
PHR saat ini juga sedang mempersiapkan penandatanganan perjanjian untuk Batch-3 yang akan dilakukan secara paralel, sejalan dengan arahan Menteri terkait reaktivasi sumur idle.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rahmat Dwi Kurniawan
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement