- Home
- /
- Kabar Finansial
- /
- Bursa
Wall Street Bergejolak, Investor Nantikan Kinerja Nvidia Saat Panasnya Konflik Rusia-Ukraina
Bursa Amerika Serikat (AS) alias Wall Street mengalami pergerakan yang bervariasi pada perdagangan di Selasa (19/11). Investor menunggu laporaan keuangan sejumlah perusahaan besar, salah satunya Nvidia.
Dilansir Rabu (20/11), berikut ini adalah catatan pegerakan sejumlah papan bursa yang berada dalam Wall Street. Rerata menunjukkan pergerakan yang beragam:
- Dow Jones Industrial Average (DJIA): Turun 0,28% (-120,66 poin) ke 43.268,94.
- S&P 500 (SPX): Naik 0,4% (+23,36 poin) ke 5.916,98.
- Nasdaq Composite (IXIC): Menguat 1,04% (+195,66 poin) ke 18.987,47.
Investor tengah menanti-nanti laporan keuangan sejumlah emiten besar, salah satunya adalah Nvidia. Laporan ini tak hanya menjadi gambaran kinerja perusahaan namun juga menjadi gambaran kondisi perekonomian untuk investor.
Di sisi lain, Ketegangan antara Rusia dan Ukraina memanas dengan adanya pernyataan tegas dari Presiden Rusia Vladimir Putin. Ia memperingatkan ambang batas penggunaan senjata nuklir semakin rendah akibat adanya serangan rudal buatan AS.
Market mulai merespons hal tersebut dengan meningkatknya permintaan untuk aset safe-haven, seperti obligasi pemerintah dan emas.
Investor disarankan tetap waspada terhadap perkembangan global yang dapat memengaruhi sentimen pasar dalam waktu dekat.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement