Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Aldila Bangga Raih Dukungan Penuh BNI untuk Wujudkan Cita-cita Juara Grand Slam

Aldila Bangga Raih Dukungan Penuh BNI untuk Wujudkan Cita-cita Juara Grand Slam Kredit Foto: Ist
Warta Ekonomi, Jakarta -

Petenis putri Indonesia, Aldila Sutjiadi, mengungkapkan rasa bangga dan senangnya atas dukungan penuh yang diberikan oleh PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau BNI dalam perjalanannya meraih cita-cita menjadi petenis Indonesia pertama yang menjuarai turnamen Grand Slam.

Aldila berharap kerjasama ini menjadi langkah awal yang baik dan BNI dapat terus mendukungnya mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

Aldila yang telah mencatatkan berbagai prestasi membanggakan di dunia tenis profesional, yakin bahwa dukungan dari BNI akan menjadi motivasi ekstra baginya untuk terus berlatih keras dan meningkatkan kemampuannya.

Tahun ini, Aldila telah menorehkan berbagai prestasi gemilang, seperti menjuarai Thailand Open dan turnamen WTA 125 Trophee Clarins di Paris serta meraih 3 medali emas di PON 2024.

Selain itu, Aldila juga mencatatkan sejarah baru di dunia tenis Indonesia dengan menjadi petenis Indonesia pertama yang lolos ke semifinal di tiga Grand Slam: French Open 2023, Wimbledon 2023, dan US Open 2024.

"Dukungan ini memberikan saya kepercayaan diri untuk menghadapi tantangan dan mewujudkan mimpi menjadi juara Grand Slam," ujar Aldila dengan penuh semangat.

Kerjasama dengan BNI ini mencakup dukungan finansial, serta pendampingan dalam pengembangan karier Aldila. BNI berkomitmen untuk mendukung penuh Aldila dalam mencapai targetnya, termasuk menyediakan akses ke fasilitas pelatihan, dan program pengembangan diri.

Dukungan BNI terhadap Aldila Sutjiadi merupakan bagian dari program “BNI Leading a Wondrous Nation” yang bertujuan untuk mengantarkan talenta-talenta terbaik Indonesia ke level dunia. Melalui program ini, BNI berkomitmen untuk menjadi motor penggerak bangsa menuju Indonesia Emas 2045.

Aldila menyadari bahwa perjalanannya ini tidak hanya tentang menggapai prestasi pribadi, tetapi juga tentang menginspirasi generasi muda Indonesia. "Saya berharap kisah dan perjuangan saya dapat membakar semangat anak-anak muda Indonesia untuk berani bermimpi besar dan berjuang mewujudkan mimpi mereka, apapun bidangnya," pungkas Aldila.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: