"Kita akan lakukan banyak hal. Jadi, kita sudah langsung identifikasi apa saja tahun ini, di mana kita sudah sepakat bahwa akan ada lima key initiative, yang akan kita lakukan bersama, antara Kementerian Ekraf dengan Taman Mini Indonesia Indah. Kita percaya bahwa Kementerian Ekonomi Kreatif dan Taman Mini Indonesia Indah akan membentuk satu sinergi, satu kolaborasi yang benar-benar dengan semangat untuk memunculkan kebudayaan, melestarikan budaya Indonesia," ujarnya.
Manager Product Development, Eric Lesmana mengatakan, kolaborasi antara TMII dan Kemenekraf merupakan gebrakan strategis yang sangat menggembirakan. Dengan menggabungkan kekuatan budaya, TMII siap meluncurkan program-program inovatif seperti TMII Photography, UMKM Kriya, Kuliner, dan lainnya. Ini sejalan dengan 17 subsektor ekonomi kreatif dan akan memperkuat identitas TMII sebagai ikon budaya Indonesia.
"Sangat bagus ada salah satu kerja sama dengan Kementerian, yakni Kementerian Ekonomi Kreatif. Saya harap kolaborasi ini akan berlanjut, sangat besar potensi dari kolaborasi ini, karena sudah waktunya kembali ke marwah TMII yang berkekuatan di budayanya," ucapnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Advertisement