
Platform mode eksklusif GARIS POETIH, gagasan desainer ternama Indonesia Ivan Gunawan, kembali menyapa para pecinta fesyen dengan sentuhan istimewa bertajuk Raya Festival. Bertempat di Pondok Indah Mall 3, Jakarta Selatan, acara yang berlangsung pada 16–18 Januari 2025 ini menjanjikan pengalaman fashion yang memikat dengan kehangatan suasana Lebaran.
Mengusung tema Raya Series, koleksi yang ditampilkan menjadi simbol keindahan dan kemewahan untuk menyambut bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri. Tak hanya menghadirkan busana, acara ini juga menawarkan perjalanan visual dan emosional melalui karya lebih dari 20 desainer lokal dan internasional.
Nama-nama besar seperti Era Soekamto, Ria Miranda, Ghea Panggabean, hingga duo desainer berbakat asal Malaysia, Seth & Luna, turut meramaikan festival ini. Setiap karya yang dipamerkan membawa cerita, warna, dan karakter unik yang mampu memikat hati siapa pun yang menyaksikannya.
GARIS POETIH Raya Festival bukan sekadar perayaan mode, tetapi juga wadah bagi desainer Indonesia untuk menembus pasar internasional. Kolaborasi lintas budaya ini bertujuan memperkenalkan kekayaan kreativitas lokal kepada dunia sekaligus membuka ruang dialog antara seni dan budaya.
Keistimewaan acara ini semakin terasa berkat dukungan dari mitra strategis seperti Watsons Indonesia, yang mempercantik pengalaman pengunjung dengan beragam produk kosmetik unggulan dan penawaran spesial. Selain itu, iForte, penyedia layanan internet terkemuka, memastikan setiap momen dari Raya Festival dapat dinikmati secara langsung melalui YouTube, menjangkau audiens yang lebih luas.
Salah satu daya tarik utama tahun ini adalah kolaborasi eksklusif dengan The House of Arwuda dan DAOUD. Keharuman dari rangkaian Independence Series (17, 8, & 45) menjadi elemen yang menyempurnakan suasana selama tiga hari festival ini berlangsung.
Hari Pertama: Keharuman segar penuh semangat dari Independence 17. Hari Kedua: Aroma hangat dan lembut dari Independence 8. Hari Ketiga: Sentuhan mewah yang berkarakter dari Independence 45.
Tak hanya menyelimuti ruang fashion show, The House of Arwuda dan DAOUD juga menghadirkan booth eksklusif bagi pengunjung yang ingin menjelajahi atau membeli produk pilihan mereka. Kolaborasi ini menciptakan pengalaman personal yang menggugah, menjadikan setiap momen di Raya Festival terasa istimewa.
Dalam sebuah wawancara, Ivan Gunawan mengungkapkan kecintaannya terhadap parfum yang ditampilkan di GARIS POETIH, yakni Independence 45 dari The House of Arwuda.
"Aku sangat suka dengan aroma-aroma berkarakter, salah satunya adalah Independence 45. Aromanya maskulin, ada sentuhan feminin juga, dan long-lasting banget. Uniknya, aku bahkan mencari tahu siapa yang memproduksi minyak wangi ini sebelum akhirnya menghadirkannya di GARIS POETIH," ujar Igun, sapaan akrab Ivan Gunawan.
Selain itu, Igun juga memberikan apresiasi khusus pada parfum DAOUD Night Prince.
"Buat kalian yang suka aroma Oud, ini salah satu favorit aku. Night Prince ini aromanya ada Rose-nya, ada Sweet-nya, tapi Oud-nya terasa banget. Karena ini Extrait Parfum, wanginya lebih awet dan bisa bertahan berjam-jam di tubuh kalian," jelasnya.
GARIS POETIH Raya Festival lebih dari sekadar acara mode. Ini adalah perayaan kreativitas, budaya, dan kebersamaan. Dengan kehadiran desainer berbakat, mitra terpercaya, dan kolaborator inspiratif, festival ini diharapkan menjadi momen tak terlupakan bagi semua yang hadir maupun mereka yang menyaksikan dari jauh.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Amry Nur Hidayat
Tag Terkait:
Advertisement