
Geely Auto secara resmi mengumumkan awal bisnis di Indonesia. Geely mengklaim akan membangun ekosistem mobilitas cerdas yang berkelanjutan di Indonesia.
Vice President of Geely Auto International Corporation mengatakan Evin Ye mengatakan antusias atas peluncuran Geely di Indonesia. Ia yakin Indonesia memiliki potensi besar untuk menjadi pusat mobilitas pintar dan berkelanjutan.
Geely juga memperkenalkan Geely EX5 sebagai model pertama yang diluncurkan untuk pasar Indonesia.
"Geely EX5 merupakan langkah awal dari komitmen kami dalam menghadirkan kendaraan yang menggabungkan teknologi canggih, dengan mengutamakan kenyamanan dan keselamatan bagi konsumen Indonesia," kata Evin Ye.
Geely mengklaim punya teknologi terkini seperti Geely Short Blade Battery dan GEA Architecture mampu memberikan arti baru pada standar mobilitas di Indonesia.
"Teknologi baterai canggih ini akan mempercepat transisi Indonesia ke arah kendaraan ramah lingkungan, sementara GEA Architecture menghadirkan desain fleksibel dan modular untuk memenuhi beragam kebutuhan konsumen Indonesia," jelasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait:
Advertisement