Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jurus Elnusa (ELSA) untuk Pacu Ketahanan Energi Nasional

Jurus Elnusa (ELSA) untuk Pacu Ketahanan Energi Nasional Kredit Foto: Elnusa
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Elnusa Tbk (ELSA) terus mengakselerasi pertumbuhan bisnisnya melalui strategi investasi yang terarah. Langkah ini bertujuan untuk memperkuat keberlanjutan operasional perusahaan, meningkatkan daya saing, serta berkontribusi dalam ketahanan energi nasional.

Manager Corporate Communication Elnusa, Jayanty Oktavia Maulina, menegaskan bahwa investasi perusahaan akan difokuskan pada tiga segmen utama, yakni jasa hulu migas, jasa distribusi dan logistik energi, serta jasa pendukung.

"Pada jasa hulu, akan dialokasikan untuk pertumbuhan bisnis seperti penambahan kapasitas berbagai peralatan pendukung pada kegiatan eksplorasi, pengelolaan, dan pemeliharaan sumur migas, di antaranya Drilling Workover & Well Intervention, Coiled Tubing Unit (CTU), Wireline Unit, Workover Rigs 350HP, Logging Tools, Well Testing Unit, serta Cementing Unit," jelas Jayanty.

Baca Juga: Perkuat Operasional, ELSA Resmikan Armada Hopper Barge Elnusa Samudra 11

Sementara itu, pada sektor jasa distribusi dan logistik energi, Elnusa akan memperkuat rantai pasok dengan menambah armada mobil tangki dan mengembangkan fasilitas Terminal LPG (TLPG). Langkah ini diyakini dapat memperlancar distribusi energi ke berbagai wilayah dan sekaligus meningkatkan profitabilitas perusahaan.

Tak hanya itu, Elnusa juga menaruh perhatian besar pada jasa pendukung dengan rencana ekspansi dalam berbagai aspek. "Untuk jasa pendukung, Elnusa berencana melakukan penambahan kapasitas pada general warehousing anak perusahaan, investasi barge dan docking accommodation, work barge serta fabrikasi peralatan penunjang migas dan melanjutkan penjajakan pada energi terbarukan dalam ekosistem transisi energi," tambah Jayanty.

Baca Juga: Optimalkan Aset, Elnusa Sukses Tingkatkan Margin Jadi 5,7%

Selain berfokus pada penguatan aset dan infrastruktur, Elnusa juga menganggarkan dana untuk program pemeliharaan guna memastikan kapasitas operasional tetap optimal. Investasi ini dilakukan dengan pendekatan prudent dan terarah, sesuai dengan prinsip tata kelola dan manajemen risiko yang ketat.

Selain bertujuan untuk mendorong pertumbuhan bisnis dalam jangka panjang, investasi ini juga memperkuat peran Elnusa dalam mendukung ketahanan energi nasional, sejalan dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto di sektor energi. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Belinda Safitri
Editor: Belinda Safitri

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: