Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Gandeng CIMB Securities, BNI Sekuritas Perluas Akses ke Investor Asing

Gandeng CIMB Securities, BNI Sekuritas Perluas Akses ke Investor Asing Kredit Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT BNI Sekuritas menjalin kemitraan strategis dengan CIMB Securities Sdn Bhd (CIMB)untuk memperluas akses investasi asing di pasar modal Indonesia.

Kolaborasi ini bertujuan meningkatkan likuiditas, memperluas distribusi riset pasar, dan mempermudah investor global memasuki pasar Indonesia dengan memanfaatkan jaringan kuat kedua perusahaan di ASEAN.

Baca Juga: IHSG Rontok, Modal Asing Pergi! OJK Tetap Optimis Indonesia Masih Jadi Tujuan Investasi yang Menarik

"Kemitraan ini memperkuat kemampuan BNI Sekuritas dalam menyediakan solusi perdagangan yang lebih mudah bagi investor internasional untuk memasuki Pasar Modal Indonesia," ujar Plt. Direktur Utama BNI Sekuritas, Vera Ongyono, Jakarta, Rabu (12/3/2025). 

Baca Juga: Investor Asing Kabur, BEI dan OJK Lakukan Ini untuk Stabilkan Pasar Modal

Sementara itu, CEO CIMB Sekuritas, Ruzi Rani Ajith, juga menyebut bahwa kerja sama ini akan menjadi tolok ukur baru bagi inovasi di industri pasar modal ASEAN.

"Kolaborasi ini memperluas peluang pasar bagi klien kami, meningkatkan akses perdagangan, serta memperkuat riset dan strategi investasi berbasis data," kata Ruzi.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Cita Auliana
Editor: Annisa Nurfitri

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: