Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tol Palembang-Betung Siap Difungsikan H-7 Lebaran, Antisipasi Lonjakan Pemudik

Tol Palembang-Betung Siap Difungsikan H-7 Lebaran, Antisipasi Lonjakan Pemudik Kredit Foto: Pemprov Sumsel
Warta Ekonomi, Jakarta -

Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Herman Deru memastikan bahwa jalur alternatif tol Palembang-Betung siap digunakan pada H-7 Lebaran 2025. Ruas tol ini difungsikan sebagai langkah antisipasi kemacetan arus mudik, yang diprediksi mencapai puncaknya pada H-3 dan H-2 Lebaran.

"Setiap Lebaran, pemudik dari Pulau Jawa yang turun di Pelabuhan Bakauheni akan melintasi Sumsel menuju Jambi, Medan, Padang, dan daerah utara lainnya. Pemprov Sumsel bersama Kementerian PU serta instansi terkait berupaya membantu para pemudik dengan mengoperasikan jalur alternatif ini," ujar Herman Deru saat meninjau ruas tol Palembang-Betung di Rest Area 397, Banyuasin, Minggu (16/3/2025).

Baca Juga: Gandeng BUMN & BUMD, Pemprov Sumsel Bedah Ribuan Rumah Warga

Ruas tol Palembang-Betung sepanjang 33 KM akan beroperasi secara one way (satu arah). Tol ini diharapkan mampu mengurai kemacetan yang sering terjadi di Palembang-Banyuasin, terutama di tengah meningkatnya jumlah pemudik akibat kondisi ekonomi yang mulai membaik.

Dalam peninjauan tersebut, Herman Deru juga mengecek kondisi kantin, mushola, toilet, serta fasilitas air bersih di Rest Area 397.

"Ini bentuk pelayanan kita kepada pemudik dari berbagai daerah, bukan hanya Sumsel, tetapi juga Aceh, Medan, Padang, Jakarta, serta wilayah lainnya di Sumatera dan Jawa," katanya.

Herman Deru juga mengimbau agar pemudik tetap mematuhi rambu dan arahan petugas jalan tol demi kelancaran perjalanan.

Baca Juga: Akan Ada Pergerakan 33,69 Juta Mobil Pribadi Saat Mudik Lebaran 2025

Sementara itu, Fakhrudin Hariyanto selaku Project Director Hutama Karya (HK)  ruas Palembang Betung seksi 1 dan 2 menjelaskan bahwa jalan tol Palembang-Betung panjangnya 33 KM mulai dari Rengas hingga Pangkalan Balai,  dan saat ini rest area yang ada masih bersifat sementara (temporer). Jalur tol yang layak pakai sampai STA 92.

"Dari 33 KM ini, jalur fungsional sepanjang 27 KM mulai dari Rengas sudah mantab. Sisanya 3,3 KM jalannya masih berupa tanah,” katanya.

Jalur alternatif ini hanya berlaku untuk pemudik dari Palembang ke Pangkalan Balai, sementara pemudik ke arah Jambi dapat menggunakan interchange di Betung.

Tol Kayu Agung-Palembang-Betung (Kapal Betung) akan berakhir di Betung, yang selanjutnya tersambung dengan rute Betung-Tempino-Jambi.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: