Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mentan Ancam Cabut Anggaran! Target Cetak Sawah Harus Tercapai

Mentan Ancam Cabut Anggaran! Target Cetak Sawah Harus Tercapai Kredit Foto: Antara/Rizal Hanafi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman, mengingatkan kepada pemerintah daerah (Pemda) agar serius dalam menjalankan Program Optimalisasi Lahan (OPLAH) dan Cetak Sawah Rakyat 2025. Apabila target luas tanam tidak tercapai, maka dia mengancam dana program akan dicabut dan dialihkan ke provinsi lain yang lebih siap.

“Kalau tidak sanggup langsung sampaikan, saya alihkan ke provinsi lain. Bahkan Nusa Tenggara Timur sudah menyatakan siap,” tegas Mentan Amran dalam Rapat Koordinasi Akselerasi OPLAH dan Cetak Sawah di Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Selasa (18/3/2025).

Lebih lanjut, dia menjelaskan ada lima provinsi yang menjadi prioritas program ini. yakni Kalimantan Selatan (Kalsel), Kalimantan Tengah (Kalteng), Sumatera Selatan (Sumsel), Sulawesi Selatan (Sulsel) dan Papua Selatan.

Baca Juga: Mentan Andi Amran Sulaiman: Kawal Swasembada Pangan, Jauhi Korupsi!

Amran mewanti-wanti kepada lima provinsi tersebut apabila lamban dalam merealisasikan target, maka anggaran akan dialihkan ke daerah lain.

Dalam kunjungan kerjanya ke Kalsel, Mentan menyalurkan anggaran untuk 13 kabupaten/kota, dengan dua kabupaten prioritas, yakni Tanah Laut dan Barito Kuala. Ia memerintahkan pemda segera mengeksekusi program dengan melibatkan Brigade Pangan untuk memastikan pelaksanaan yang optimal.

Baca Juga: Mentan Amran Ungkap Pompanisasi dan Optimasi Lahan Dorong Produksi Beras Naik 52%

Amran menyebut bahwa Kalsel memiliki target seluas 17.382 hektare lahan dalam Program OPLAH 2025 serta 30.000 hektare lahan untuk program Cetak Sawah, yang tersebar di 13 kabupaten/kota. Dia pun optimistis bahwa jika program ini berjalan sesuai rencana, produksi padi di Kalsel dapat meningkat pesat dan kesejahteraan masyarakat bisa naik hingga delapan kali lipat.

"Saya datang jauh-jauh ke Kalsel untuk mengecek kesiapan daerah. Ini instruksi Presiden, ini uang rakyat, jangan main-main. Segera eksekusi," tegas Mentan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Uswah Hasanah
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: