Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Wartawan Jakarta Selatan Salurkan Bantuan untuk Puluhan Anak Yatim di Ramadan 2025

Wartawan Jakarta Selatan Salurkan Bantuan untuk Puluhan Anak Yatim di Ramadan 2025 Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wartawan Jakarta Selatan (WJS) berbagi kebahagiaan bersama dengan sejumlah anak yatim dengan melakukan kegiatan buka bersama di Kantor Wali Kota Jakarta Selatan, pada Selasa (25/3/2025).

WJS dalam acara tersebut menyalurkan  santunan dan paket sembako kepada puluhan anak yatim Yayasan Asyyafaat dari Kelurahan Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan. 

Baca Juga: Semarakkan Ramadan, Pelindo Solusi Logistik Bagikan Ribuan Sembako dan Santunan kepada Masyarakat

Wali Kota Jakarta Selatan Munjirin mengapresiasi kegiatan baksos WJS yang peduli terhadap sesama, khususnya anak yatim. Ia berharap santunan yang diberikan bisa membuat mereka tersenyum.   

"Di tengah kesibukan kerjanya, wartawan masih juga mau menyempatkan waktu dan berbagi dengan warga khususnya anak yatim piatu pada bulan Ramadhan ini. Insya Allah berkah," katanya.

Adapun Ketua Wartawan Jakarta Selatan Robin Tarigan mengatakan, kegiatan buka bersama dan santunan anak yatim bertujuan untuk menyambung silaturahmi antara pengurus dan anggota WJS. 

Ia pun berharap, kegiatan sosial ini dapat menumbuhkan kepedulian para wartawan WJS kepada masyarakat yang kurang beruntung, seperti kepada para anak yatim.

"Kegiatan ini rutin kami lakukan. Selain untuk silaturahmi juga ingin berbagi kepada anak-anak yatim," kata Robin.

Robin berharap, anak-anak yatim yang mendapatkan santunan bisa mengisi Ramadan dengan kebahagian dan penuh kedamaian.

Robin juga menekankan agar warga masyarakat, khususnya di Jakarta Selatan mengisi bulan suci Ramadan dengan kegiatan-kegiatan positif dan penuh kedamaian, terutama pada momentum bulan Ramadan.

"Tidak lupa kami sampaikan terima kasih kepada para donatur yang telah berkontribusi dalam aksi amal kali ini," ujar Robin

Sementara itu, ustaz Iskandar selaku Ketua Yayasan Assyafaat bersyukur anak-anak asuhnya mendapatkan perhatian di bulan Ramadan ini.

"Empat tahun berturut-turut teman-teman WJS telah memberikan perhatian kepada anak-anak kami," ungkapnya.

Iskandar juga berterimakasih kepada para donatur yang menitipkan amanatnya kepada WJS.

Baca Juga: SIG Salurkan Bantuan Ramadan, Ratusan Warga Gresik Terima Manfaat

"Khususnya Pak Munjirin Bapak Wali Kota Jakarta Selatan beserta jajaran yang secara rutin memberikan bantuan kepada yayasan kami. Mudah-mudahan aksi mulia ini diganjar kebaikan yang berlimpah dari Allah," tandasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: