Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Beradaptasi dengan Ibukota, Uber Luncurkan Pembayaran Tunai

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Uber meluncurkan uji coba sistem pembayaran tunai di Jakarta. Peluncuran ini membuka kesempatan bagi lebih banyak komuter di Jakarta untuk menikmati layanan berkendara melalui platform Uber, seperti halnya pengendara di Bali, Bandung, dan Surabaya. Pada waktu bersamaan pembayaran tunai juga diluncurkan di Bangkok pada hari ini.

Communications Lead, Southeast Asia, Uber Karun Arya mengatakan pihaknya menyadari pembayaran tunai sangat diminati oleh banyak masyarakat di Jakarta. Ia mengatakan tujuan pihaknya adalah menyediakan layanan transportasi yang aman, terjangkau, dan terpercaya kepada siapapun dan di mana pun.

"Melalui sistem pembayaran tunai yang baru saja digulirkan, platform teknologi yang Uber miliki kini siap menjangkau siapa pun yang berdomisili di Jakarta secara lebih luas. Pertumbuhan bisnis kami di Indonesia mengalami peningkatan sebesar tiga puluh kali lipat (30x) dalam beberapa tahun terakhir," katanya di Jakarta, Rabu (3/2/2016).

Hal inilah, imbuhnya, yang membuat Uber senantiasa bersemangat untuk menyediakan beragam solusi baru bagi kebutuhan pengguna yang terus mengalami pertumbuhan pesat.

"Selama beberapa bulan terakhir, tim Uber di seluruh dunia telah bekerja tanpa kenal lelah untuk menyediakan bentuk pembayaran tunai yang benar-benar mencerminkan Uber sesungguhnya. Untuk wilayah Asia Tenggara, cara pembayaran tunai telah hadir di beberapa negara, seperti Indonesia, Filipina, Thailand, dan Vietnam," ujarnya.

Ia mengatakan pengguna Uber di Jakarta juga akan memiliki akses ke semua fitur yang Uber miliki saat ini dan akses lebih ketika melakukan pilihan pembayaran untuk perjalanan mereka. Ia menjelaskan pengguna hanya perlu memilih opsi pembayaran Cash kemudian menikmati perjalanan dan membayar tunai secara langsung kepada pengemudi di akhir perjalanan.

"Tidak semua pengguna berkesempatan untuk segera dapat melihat pilihan pembayaran tunai mengingat Uber saat ini masih sedang melakukan uji coba ke beberapa kelompok dan pengguna. Layanan pembayaran tunai ini akan secara bertahap mulai diberlakukan ke semua pengendara dalam beberapa minggu ke depan," paparnya.

Menurutnya, sejak pertama kali mulai melakukan uji coba di beberapa wilayah lainnya Uber telah banyak sekali menerima masukan berharga, di antaranya dalam hal pola penggunaan, preferensi/kesukaan pengguna layanan, beberapa poin yang berpotensi memunculkan masalah, dan juga masukan yang luas, baik dari pengguna maupun pengemudi yang menggunakan cara pembayaran tunai.

"Uber mendorong pengendara untuk memanfaatkan secara maksimal layanan yang diberikan dan memberikan masukan karena dengan demikian Uber mampu memperoleh informasi bernilai untuk terus memperbaiki layanan," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Febri Kurnia
Editor: Cahyo Prayogo

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: