Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

US $ 250 Juta Proyek Kapal Selam PT. PAL Telah Disetujui

Warta Ekonomi -

WE Online - Wakil Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro seusai rapat dengan Komisi I DPR RI mengatakan bahwa DPR telah menyetujui pembiayaan pembangunan dok (infrastruktur) kapal selam. Pembuatan kapal selam tersebut akan dilakukan oleh PT. PAL Indonesia (Persero) bekerjasama dengan Korea Selatan.

Pembiayaan sebesar US $ 250 juta tersebut disetujui  DPR akan dilakukan melalui Penyertaan Modal Negara (PMN) yang akan dilakukan secara bertahap. Pembiayaan akan dilakukan secara bertahap karena proyek kapal selam tersebut merupakan proyek multiyears yang akan berlangsung dalam beberapa tahun. Anggaran biaya tersebut diantaranya akan digunakan untuk menyediakan peralatan sebesar US $ 150 juta, Sumber daya manusia sebesar US $ 70 juta serta biaya konsultan sebesae US $ 30 juta.

Bambang menjelaskan bahwa tahap pertama proyek kapal selam yang tersebut akan dilakukan pada tahun 2014. Anggaran yang dibutuhkan pada tahap pertama tersebut menurutnya adalah sebesar US $ 180 juta. Karena itu anggaran tahap pertama direncanakan akan diusulkan Kementerian Keuangan secara resmi pada April 2014 agar dapat dimasukan dalam APBN-P 2014.

Bambang mengatakan bahwa pihaknya mendukung proyek pembuatan kapal selam tersebut karena pembiayaannya dilakukan melalui PMN sehingga penganggarannya akan masuk dalam APBN-P 2014.  Menurutnya dengan demikian proyek tersebut merupakan konsen pemerintah. (Yuni E)

Foto : SY

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: https://wartaekonomi.co.id/author/yuni_ekowati
Editor: Muhamad Ihsan

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: