Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Menhub Minta Pelayanan Mudik Diberikan dengan Baik

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Menteri Perhubungan (Menhub) Evert Erenst Mangindaan meminta pelayanan mudik kepada warga yang pulang kampung harus diberikan dengan sebaik-baiknya sehingga aspek keamanan dan kenyamanan pemudik tetap terjaga dengan baik.

"Berikan pelayanan sebaik mungkin kepada masyarakat yang akan melaksanakan mudik," kata EE Mangindaan dalam rilis Pusat Komunikasi Publik Kementerian Perhubungan (Kemenhub) yang diterima di Jakarta, Kamis (17/7/2014).

Untuk itu, Menhub juga menginginkan petugas di lapangan untuk melakukan pengawasan sungguh-sungguh selama melaksanakan tugas pos dan koordinasi angkutan lebaran 2014/1435 Hijriyah. Ia menyatakan pemerintah selalu berusaha untuk meningkatkan pelayanan dari tahun ke tahun agar masyarakat dapat terlayani dengan baik.

Selain itu, pemerintah juga telah memperbolehkan pengangkatan air minum dalam kemasan pada masa angkutan lebaran 2014/1435 H mengingat air minum merupakan kebutuhan pokok bagi masyarakat. Dengan demikian, pengangkutan tetap dapat berlangsung pada tanggal 24 Juli sampai dengan 29 Juli 2014 dengan menggunakan truk dua sumbu seperti colt diesel dan pick up.

Kebijakan tersebut dikeluarkan dengan maksud agar kelancaran distribusi barang kebutuhan pokok dan barang penting bagi masyarakat tetap terjaga. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: