Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bertemu Jokowi, Siswa: Ini Momentum Spesial

Warta Ekonomi -

WE Online, Manado - Ribuan siswa sekolah dasar, sekolah menengah pertama hingga sekolah menengah atas, memadati sisi ruas jalan protokol dari Kota Manado hingga Kabupaten Minahasa Utara menyambut Presiden Joko Widodo yang melakukan kunjungan ke Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Kamis (28/5/2015).

Presiden yang tiba di Manado Rabu (27/5) malam disambut pejabat, kemudian menginap di salah satu hotel berbintang di Manado. Pagi ini, Kamis (28/5), Presiden bersama rombongan menuju ke Kabupaten Minahasa Utara menghadiri acara puncak Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke XII dan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke 43.

"Ini adalah momentum spesial bagi kami warga Sulut menyambut kedatangan Presiden Jokowi. Dan ini adalah bentuk kecintaan pemerintah pusat kepada daerah kami," kata Stevani, siswa salah satu SMA di Manado.

Ribuan siswa dari berbagai jenjang pendidikan meluber sedari jalan Sudirman di Kota Manado hingga Kelurahan Kolongan, Kabupaten Minahasa Utara.

Mereka melambai-lambaikan tangan kepada iring-iringan kendaraan presiden yang melintas, ada juga yang mengibarkan bendera Merah Putih mini yang terbuat dari kertas dan potongan kain. "Presiden setelah menghadiri acara puncak BBGRM dan HKG PKK, selanjutnya mengunjungi salah satu puskesmas. Setelah itu bertolak ke Kabupaten Kepulauan Sangihe," kata Kepala Bagian Humas Pemprov Sulut Jahja Rondonuwu. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Achmad Fauzi

Advertisement

Bagikan Artikel: