Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jokowi Sebut Tingkat Kepercayaan Publik ke TNI Tinggi

Jokowi Sebut Tingkat Kepercayaan Publik ke TNI Tinggi Kredit Foto: Antara/Wahyu Putro A
Warta Ekonomi, Kepulauan Riau -

Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa saat ini Tentara Nasional Indonesia (TNI) mendapatkan kepercayaan yang sangat baik dan tinggi dari masyarakat. Hal itu dikatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ketika berbicara di hadapan sekitar 1.500 prajurit TNI di Kepulauan Natuna.

Hal tersebut kata Presiden dapat dilihat pada peringkat kepercayaan yang sangat tinggi di antara lembaga-lembaga publik.

"Ada 'public trust', rankingnya tinggi sekali. Saya titip kepercayaan itu kita jaga bersama-sama. Karena membangun kepercayaan itu tidak sehari, dua hari, tiga hari, empat hari, lima hari," kata Jokowi seperti dikutip dari Biro Pemberitaan Kepresidenan, Jumat (19/5/2017).

Oleh karena itu, ia meminta agar kepercayaan tersebut untuk terus dijaga. Hal tersebut dapat dilakukan salah satunya dengan menjaga diri dari tindakan yang sekiranya dapat merusak kepercayaan.

"Jangan kepercayaan itu, public trust?itu, rusak gara-gara hal-hal yang sebetulnya bisa kita manage, hal-hal yang sebetulnya bisa kita hindari," tutur Presiden. (ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: