Sultan Muhammad Kaharuddin IV Sumbawa mendukung perubahan nama Lombok Internasional Airport menjadi nama pahlawan nasional TGKH Muhammad Zainuddin Abdul Madjid.
"Saya berharap agar semua elemen masyarakat NTB bersatu dan bersepakat untuk membicarakan masalah ini. Mengingat kebanggaan ini juga adalah milik bersama masyarakat NTB," kata Sultan Muhammad Kaharuddin IV Sumbawa di Mataram, Selasa.
Selain perubahan nama Lombok Internasional Airport (LIA) menjadi nama pahlawan nasional TGKH Muhammad Zainuddin Abdul Madjid. Sultan Muhammad Kaharuddin IV juga mendukung nama Pelabuhan Lembar Lombok Barat dan Badas menjadi Laksamana Madya TNI HL Manambai Abdulkadir.
Sultan Sumbawa ke-17 yang juga putra YM. Sultan Muhammad Kaharuddin III ini mengatakan bahwa usulan penggantian nama tersebut sejalan dengan penghargaan pemerintah RI yang telah menetapkan Maulana Syaikh sebagai Pahlawan Nasional.
Ia mengaku, sangat memandang perlu usulan tersebut dan sangat rasional, relevan dengan penetapan Almagfurullah Maulana Syeikh TGKH Muhammad Zainuddin Abdul Madjid sebagai pahlawan nasional pertama dan satu-satunya dari NTB.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: