Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Duo D Bersatu Lawan Ridwan Kamil

        Duo D Bersatu Lawan Ridwan Kamil Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Bandung -

        Partai Demokrat menyatakan optimismenya yang telah memutuskan pasangan Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi akan menjadi pemenang di Pilgub Jabar 2018.

        Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Barat Irfan Suryanagara menyebutkan bukan tanpa alasan dirinya menklaim bahwa pasangan tersebut akan meraih dukungan masyarakat. Pasalnya, kedua sosok tersebut memiliki pengalaman dan struktur partai yang baik.

        "Yang jelas pasangan ini tentu ditunggu-tunggu oleh masyarakat Jawa Barat," kata Irfan kepada wartawan di Bandung, Rabu malam (27/12/2017).

        Irfan menyebutkan dua orang ini mempunyai pengalaman yang baik dengan struktur partai yang cukup baik. Selain itu, Demokrat dan Golkar memiliki catatab sejarah perjalanan politik yang baik yakni semasa kepemimpinan Presiden SBY banyak menteri yang berasal dari kader Golkar termasuk pimpinan DPRD Jabar yang berasal dari Golkar banyak anggotanya dari? Demokrat begitupun sebaliknya.

        "Kita punyan track record yang baik semasa kepemimpinan pak SBY," ujar Irfan.

        Wakil Ketua DPRD Jabar tersebut berharap, kebersamaan kedua partai politik ini menjadi berkah bagi Tatar Pasundan, serta memberi pilihan baru bagi masyarakat pada khususnya. Meski begitu, dirinya tak menutup ruang bagi partai lainnya untuk bergabung ke dalam koalisi ini, termasuk dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.?

        "Apa sih yang tidak mungkin, semuanya masih terbuka," tegas Irfan.

        Menanggapi pemutusan Deddy Mizwar oleh Partai Keadilan Sejahtera dan Gerindra. Namun, konstelasi berubah setelah PKS dan PAN menjalin koalisi dengan Partai Gerindra. Ia menegaskan kesepakatan hari ini juga menggugurkan kesepakatan yang telah dijalin sebelumnya dengan partai lain.?

        Dia mengaku sebelumnya Demokrat tidak diberi tahu terlebih dahulu atas pengusungan Sudrajat-Ahmas Syaikhu dan hanya mendapatkan informasi dari media massa.?

        "Mudah-mudahan Tuhan memberkati dan menjadi berkah untuk masyarakat Jawa Barat. Itu dia dari kami. Intinya tidak ada istilah meninggalkan, kami dengan PKS, Gerindra dan PAN sama-sama baik, tidak ada persoalan sama sekali," pungkasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Rahmat Saepulloh
        Editor: Ferry Hidayat

        Bagikan Artikel: