Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Hotel di Sumut Ketiban Untung Perayaan Imlek

        Hotel di Sumut Ketiban Untung Perayaan Imlek Kredit Foto: Antara/Ardiansyah
        Warta Ekonomi, Medan -

        Tingkat hunian hotel berbintang di Provinsi Sumatera Utara pada libur Imlek, Jumat hingga Minggu (18/2/2018), meningkat atau mencapai 75-80 persen.

        "Ada peningkatan 20 hingga 25 persen dari hari sebelumnya tingkat hunian hotelnya rata-rata 50-60 persen," ujar Ketua Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sumut Denny S Wardhana, di Medan, Jumat (16/2/2018).

        Menurut laporan para pengelola hotel, kata Denny, pesanan sudah mulai ada sejak Rabu (14/2) dan terus meningkat hingga tanggal 18 Februari.

        Pesanan kamar hotel yang meningkat itu dampak perayaan Imlek yang bertepatan dengan akhir pekan.

        Perayaan Imlek seperti hari besar keagamaan lain, warga yang merantau biasanya pulang untuk berkumpul dengan keluarganya di Sumut.

        Hunian hotel semakin bertambah karena warga yang merayakan Imlek maupun lainnya memilih berlibur di hotel.

        Warga Kota Medan Sofyan Tan mengakui bahwa berkumpul makan malam dengan seluruh keluarga pada malam Imlek merupakan tradisi Imlek.

        "Kalau tidak di rumah, kumpul makan bersama dilakukan di restoran," kata Sofyan Tan yang anggota DPR RI.

        Tradisi berkumpul di malam Imlek, sehingga banyak warga yang mudik ke daerah asalnya dan menginap di rumah keluarga atau hotel. (Ant)

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Fajar Sulaiman

        Bagikan Artikel: